Sambang Dialogis 3 Pilar di Desa Pododadi Pekalongan, Bhabinkamtibmas Polsek Karanganyar Tekankan Hal ini

Sambang Dialogis 3 Pilar di Desa Pododadi Pekalongan, Bhabinkamtibmas Polsek Karanganyar Tekankan Hal ini

Sambang dialogis tiga pilar di Desa Pododadi Kecamatan Karanganyar Kabupaten Pekalongan.-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Bhabinkamtibmas Polsek Karanganyar Aiptu Darudin bersama Babinsa Koramil Karanganyar Serma Wiswantoko melaksanakan sambang dialogis 3 pilar dengan perangkat Desa Pododadi.

Sambang dialogis 3 pilar ini merupakan upaya Bhabinkamtibmas untuk mempererat silaturahmi sekaligus memantau perkembangan kamtibmas di desa binaan.

"Kami bertemu dengan para perangkat Desa Pododadi, dan berdialog terkait dengan perkembangan situasi kamtibmas terkini di desa," kata Aiptu Darudin, Sabtu, 15 Juni 2024..

Disela-sela giat tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan imbauan kamtibmas kepada perangkat Desa Pododadi.

"Kami tekankan kepada perangkat desa dan juga warga untuk bersinergi bersama dalam menjaga stabilitas kamtibmas di desa," ujar Aiptu Darudin.

Dia juga meminta kepada seluruh elemen masyarakat untuk selalu koordinasi terkait situasi kamtibmas agar tercipta kondisi yang aman dan kondusif di wilayahnya.

Baca juga:Tiga Pilar Desa Paweden Bangun Jalan Desa Baru

Sementara itu, Kapolsek Karanganyar AKP Edy Sarwono mengungkapkan, sinergitas 3 pilar ini sebagai upaya dalam menciptakan kondusivitas kamtibmas. Oleh sebab itu, pihaknya akan berupaya untuk selalu mempererat sinergitas tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: