Review Cushion yang Aman untuk Kulit Berjerawat dan Berminyak, Tidak Perlu Takut Lagi Makeup jadi Pecah-pecah
cushion yang aman untuk kulit berjerawat-Idaayu Rarjani Cempaka/Tiktok-Tiktok.com
Selain itu, cushion ini bebas dari alkohol, non-comedogenic, non-agnegenic, dan sudah teruji oleh dermatologist.
Keunggulan dari cushion Make Over Powerstay ini yaitu, hadir dengan 20 pilihan warna yang bisa disesuaikan dengan warna kulit kamu, dengan masing-masing dilengkapi SPF 50 PA++++.
BACA JUGA:Review Jujur Foundation Wardah yang Memutihkan, Lengkap dengan SPF 40 PA+++ untuk Cegah Kulit Kusam
3. Sea Make Up Fix and Flawless Acne Cover Cushion - Rp 112.000
Untuk cushion terakhir yang aman untuk kulit yang berminyak adalah Sea Makeup Fix and Flawless Acne Cover Cushion.
Cushion Sea Make Up ini memang dirancang untuk kulit yang berjerawat, karena memang fungsi utamanya untuk mencegah dan sebagai produk perawatan jerawat.
Dengan tampilan hasil akhir yang cenderung matte finish, cushion ini memiliki formula yang tahan lama dan memiliki oil control yang baik.
Untuk tingkat coverage-nya sendiri cushion Sea Makeup ini memiliki coverage yang medium, tetapi bisa dibuild menjadi full coverage.
Selain itu, meskipun pilihan warnanya sedikit, tapi cushion Sea Make Up ini tidak mudah oksidasi, jadi sangat aman, tanpa membuat warnanya menjadi gelap.
Untuk perlindungan dari sinar UVA dan UVB, cushion ini juga sudah dilengkapi dengan SPF 35 PA+++.
Jadi, itulah tadi review cushion yang aman untuk kulit berjerawat dan berminyak, dari ketiga produk, yaitu Luxcrime, Make Over, dan Sea Make Up. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: