Sepeda Listrik Mini dengan Desain Mewah dan Spek Mumpuni
Sepeda- Tampilan sepeda listrik mungil dan mewah dari merek Yadea.-FOTO-Istimewa
Radarpekalongan.co.id- Tawaran sepeda listrik mini yang memiliki tampilan mewah dengan spek mumpuni, salah satunya datang dari merek Yadea.
Yadea tidak hanya terkenal dengan motor listrik nya saja. Namun juga terdapat pilihan sepeda listrik yang menarik jadi pilihan.
BACA JUGA:Dijual dengan Harga Rp 11 Jutaan! Yuk Intip Spesifikasi Lengkap Motor Listrik Murah Alva N3
Sepeda listrik Yadea sendiri memiliki empat varian, diantaranya ada yadea X Bull adalah kendaraan bebas polusi yang diproduksi Yadea.
Sepeda listrik Yadea ini memiliki tampilan mini dengan desain yang tampak mewah, trendi, dan cukup minimalis sehingga terlihat lebih menggemaskan.
Yadea X Bull bahkan cocok dipakai untuk olahraga maupun aktivitas harian. Di lansir melalui tenaga penjual dealer Yadea di Pekalongan, Kristy, Yadea X Bull saat ini dibanderol sebagai salah satu sepeda listrik lokal ini dengan harga yang cukup mahal dengan harga Rp11 jutaan.
"Yadea membanderol Sepeda listrik lokal ini dengan harga Rp 11,55 juta," jelas dia.
Perlu untuk diketahui, sepeda listrik ini memakan waktu sekitar 6 hingga 7 jam untuk melakukan pengecasan baterai penuh. Bahkan, diketahui juga Yadea X Bull ini mengusung daya motor 400 watt.
Baterai yang dipakai sepeda listrik Yadea X Bull ini memiliki kapasitas sebesar 48 V 26 Ah jenis Graphene tunggal.
BACA JUGA:Motor Listrik Tebar Pesona di Pameran Mall Pekalongan
Masuk dalam kategori kendaraan zero emisi, Yadea model ini dapat menempuh perjalanan jauh sejauh 60 km dalam kondisi baterai penuh.
Dengan top speed kendaraan di klaim dapat melaju dengan kecepatan maksimum 25 km/jam. Ukurnaya yang mungil, sehingga membuat sepeda listrik Yadea ini hanya memiliki ukuran dimensi panjang yaitu 1.580 mm, lebar 705 mm, dan tinggi 1.050 mm.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: