Baru Pulang Touring, Inilah 5 Perawatan Motor Setelah Pulang Touring, Penting untuk Dilakukan!

Baru Pulang Touring, Inilah 5 Perawatan Motor Setelah Pulang Touring, Penting untuk Dilakukan!

perawatan motor setelah pulang touring--Instagram/artnspeed_id

Setelah selesai melakukan perjalanan jarak jauh, jangan lupa juga untuk memeriksa ketebalan pada kampas rem motormu, baik pada bagian depan ataupun bagian belakangnya.

Jika kampas remnya sudah aus kamu harus segera menggantinya, sebab kampas rem yang sudah aus ini dapat mengurangi keefektifan pengereman.

Biasanya, kampas rem yang sudah aus ini akan menimbulkan bunyi decitan ketika dilakukan pengereman, ataupun tarikan pada tuas rem yang dalam, dan ini menjadi pertanda kalau kampas rem harus diganti.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Oli Mobil Matic Terbaik yang Cocok untuk Berbagai Kondisi, Dijamin Makin Halus!

BACA JUGA:Masih Banyak Peminatnya! Inilah 6 Alasan Mengapa Anda Perlu Membeli Mobil SUV Honda CR-V Gen 5

3. Memeriksa CVT

Perawatan motor setelah pulang touring selanjutnya, yang bisa kamu lakukan adalah dengan memeriksa kondisi CVTnya, pastikan CVT dalam kondisi bersih dan tidak aus.

Beberapa komponen yang ada di CVT, seperti roller, clutch carrier dan juga v-belt, benar-benar harus dipastikan dalam kondisi yang baik-baik saja.

Jika kamu merasa motormu sulit untuk mencapai kecepatan maksimal, sebaiknya kamu harus langsung memeriksa CVT dan juga mengganti v-beltnya dengan yang baru.

BACA JUGA:Wajib Dilakukan, 5 Cara Merawat Motor Matic Setelah Touring Ini Jangan Sampai Terlupakan, Daripada Menyesal!

BACA JUGA:Selain Penampilan yang Semakin Gagah, Honda ADV 160 2024 Memiliki Performa Mesin Lebih Bertenaga!

4. Memeriksa Rantai

Jika kamu melakukan touring dengan motor bebek ataupun motor sport, kami sarankan untuk mengecek kondisi rantainya, jangan sampai terlupakan.

Ketika memberikan pelumas untuk rantai motor, jangan sembarangan, namun gunakanlah pelumas khusus yang memang diprioritaskan untuk rantai motor.

Jangan menggunakan oli bekas, sebab jika ini keterusan dapat merusak rantai, jangan lupa juga untuk membersihkan rantai dari kotoran yang menempel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: