Jepang Ketar-Ketir! PSSI Datangkan Striker Grade A untuk Gabung Timnas Indonesia, Siapa?
Jepang Ketar-Ketir! PSSI Datangkan Striker Grade A untuk Gabung Timnas Indonesia, Siapa?-JAGAT SPORT-Youtube
Pada musim 2022/2023, Sydney mencatatkan musim terbaiknya dengan torehan 16 gol dari 33 penampilan di Liga Belanda, yang membuat Bologna FC memulangkannya untuk bermain di Serie A Italia.
Musim ini, Sydney van Hooijdonk telah berhasil mencatatkan beberapa penampilan di berbagai kompetisi bersama Bologna dengan mencetak satu gol.
Kabar Naturalisasi Van Hooijdonk Menguat
Kabar mengenai naturalisasi Sydney van Hooijdonk pertama kali muncul dari pernyataan staf ahli Kemenpora RI, Hamdan Hamedan.
BACA JUGA:Jairo Riedewald Positif Ke Timnas Indonesia? Siap Debut di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Ia mengungkapkan bahwa ada pemain keturunan grade A yang siap memperkuat Timnas Indonesia. "Ada pemain grade A yang bermain di salah satu klub terbaik di dunia, dan dia ingin membela Indonesia," ungkapnya.
Spekulasi tersebut semakin menguat dengan nama Sydney van Hooijdonk yang muncul sebagai salah satu kandidat.
Selain Sydney van Hooijdonk, nama-nama top lain yang disebut-sebut berpotensi memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi adalah Emil Audero, Pascal Struijk, hingga Kevin Diks.
Namun, striker sekelas Sydney van Hooijdonk tetap menjadi sorotan utama karena posisinya sebagai penyerang, yang mana selama ini dinilai menjadi kelemahan Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Mauro Zijlstra Yakin Perkuat Timnas Indonesia, Menanti Salaman dan Makan Malam Bersama Erick Thohir
Langkah PSSI dan Target ke Depan
PSSI kini fokus untuk mengejar proses naturalisasi Sydney van Hooijdonk agar ia bisa segera menjadi Warga Negara Indonesia dan memperkuat Timnas.
Kehadiran striker berkualitas seperti Sydney van Hooijdonk diharapkan mampu mendongkrak performa Timnas Indonesia di berbagai ajang, termasuk kualifikasi Piala Dunia dan Piala Asia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: