Sosialisasi Operasi Zebra Candi 2024, Satlantas Polres Pekalongan Sambangi Ponpes As-Syifa

Sosialisasi Operasi Zebra Candi 2024, Satlantas Polres Pekalongan Sambangi Ponpes As-Syifa

Satlantas Polres Pekalongan sosialisasi Operasi Zebra Candi 2024 di Ponpes As-Syifa di Desa Nyamok, Kajen.-Hadi Waluyo-

KAJEN, RADARPEKALONGAN.CO.ID - Satlantas Polres Pekalongan menyambangi Pondok Pesantren (Ponpes) As-Syifa di Desa Nyamok, Kecamatan Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jumat, 18 Oktober 2024. 

Sambang ponpes tersebut dalam rangka mensosialisasikan Operasi Zebra Candi 2024, sekaligus mengajak para santri untuk tertib berlalu lintas.

Kaurmintu Satlantas Polres Pekalongan Ipda Teguh Subiantoro dalam kesempatan itu menyampaikan kepada para santri, bahwa Polres Pekalongan selama 14 hari akan melaksanakan Operasi Zebra Candi 2024. 

Tujuan utama Operasi Zebra Candi 2024 ini untuk menekan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.

Sementara itu, Kanit Kamsel Satlantas Polres Pekalongan Ipda Deny Saputra, mengajak para santri untuk tertib dalam berlalu lintas. 

Baca juga:Satlantas Polres Pekalongan Gelar Sosialisasi Tertib Lalu Lintas di SMK Muhammadiyah Kajen

"Patuhi segala tata tertib berlalu lintas, dan jangan lupa untuk selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara," ujarnya.

Dengan sosialisasi ini, Kaurmintu Satlantas Polres Pekalongan berharap bisa terciptanya kamseltibcar lantas dan kondusif di wilayah hukum Polres Pekalongan.

Di akhir kegiatan, petugas juga membagikan leaflet dan stiker tentang Operasi Zebra Candi 2024 serta imbauan untuk tetap tertib dalam berlalu lintas dan berkendara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: