BATANG - Sebanyak 109 siswa ikut serta dalam gelaran Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Kabupaten Batang, Kamis (25/5/2023) di SDN Kasepuhan 1 & 2. Nantinya dipilih dua perwakilan terbaik dari masing-masing cabang yang akan maju ke FLS2N Provinsi Jateng.
"Rencananya untuk provinsi akan digelar secara daring pada 10 Juni 2023. Kami targetkan dari masing-masing cabangnya bisa meraih juara 3 besar," Ujar Plt Kepala Disdikbud Batang, Bambang Suryantoro didampingi Kabid SD Yulianto, saat diwawancarai di sela kegiatan.
Dijelaskannya, dalam FLS2N Kabupaten Batang tahun ini ada lima cabang lomba. Yakni Kriya, Pantomim, Tari, Solo Song, dan Menggambar Bercerita.
Sebelumnya para peserta ini mendaftar diri secara online ke Balai Pembinaan Talenta Indonesia (BPTI). Kemudian nantinya mengikuti tahapan seleksi di tingkat kecamatan. Kemudian juara terbaik di tingkat kecamatan kembali berkompetisi di FLS2N Kabupaten Batang.
Pihaknya berharap kegiatan FLS2N ini juga bisa menjadi wadah untuk mengekspresikan minat bakat siswa. Khususnya dalam berkegiatan Seni.
Lewat kegiatan ini, diharapkan bisa muncul bibit-bibit seniman, yang bisa mengharumkan Batang lewat karya mereka.
"Generasi muda ini harus kita arahkan dan wadahi potensinya dengan kegiatan seperti ini. Sehingga nantinya mereka bisa berkembang. Tak hanya dari akademik tapi juga potensi non akademik," pungkasnya. (nov)