RADARPEKALONGAN – Secara resmi Isuzu Panther Reborn 2023 sudah diperkenalkan di Indonesia sejak 14 September 2023 kemarin, dan sudah ditunggu-tunggu oleh pecinta otomotif waktu penjualan resminya.
Isuzu Panther Reborn 2023 ini merupakan generasi terbaru dari mobil berjuluk Rajanya Diesel yang sebelumnya sempat dihentikan produksinya sejak tahun 2021 kemarin.
Tentunya kehadiran Isuzu Panther Reborn 2023 ini, dilengkapi dengan segudang perubahan, dan tentunya sangat signifikan dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
BACA JUGA: Sudah Siap Mengaspal, Isuzu Panther Reborn 2023, Banyak Dinanti Pecinta Otomotif!
Termasuk pada tampilan eksterior yang lebih gagah, dilengkapi fitur yang semakin canggih dan modern, serta performa yang ditawarkan semakin mantap.
Pihak Isuzu sendiri berharap dengan kehadiran Isuzu Panther Reborn 2023 ini, mampu menyaingi Toyota Kijang Innova dan Mitsubishi Xpander.
BACA JUGA: Baru Meminang Isuzu Panther, Inilah Cara Merawat AC Isuzu Panther, Dijamin Dingin!
Harga Isuzu Panther Reborn 2023
Harga yang ditawarkan untuk membeli Isuzu Panther Reborn 2023 ini juga cukup terjangkau, karena diperkirakan dibandrol dengan harga mulai dari Rp 200 juta saja.
Tentunya dengan harga tersebut sangat menggiurkan sekali, apalagi Panther varian terbaru tersebut sudah mendapat banyak perubahan baik pada eksterior, interior maupun performa mesinnya.
Berikut daftar lengkap harga Isuzu Panther Reborn 2023 :
-Isuzu Panther Reborn tipe GLX M/T : Rp. 260.000.000
-Isuzu Panther Reborn tipe GLX AT : Rp 280.000.000
-Isuzu Panther Reborn tipe LS M/T : Rp 320.500.000
-Isuzu Panther Reborn tipe LS AT : Rp 350.500.000
BACA JUGA: Jarang Dilirik, Inilah Spesifikasi Isuzu Panther 2017, Bisa Dibuat Bahan Cumi Darat!
Dengan harga segitu, kira-kira apa keunggulan yang dimiliki Isuzu Panther Reborn ini, yuk simak sampai selesai.
Isuzu Panther Reborn merupakan salah satu mobil keluarga yang paling banyak ditunggu oleh para pecinta otomotif di Tanah Air.