Pada makanan pokok yang kita makan, biasanya terdapat satu elemen yang mengandung karbohidrat. Nah selama diet ini sebisa mungkin untuk membatasi atau mengurangi jumlah karbohidrat.
Hal ini karena karbohidrat mengandung glukosa dan kalori yang cukup tinggi. Oleh karenya karbohidrat harus dikurangi, supaya saat proses metabolisme, tidak hanya kalori saja yang terbakar namun lemak juga ikut terbakar.
BACA JUGA:Jangan Salah Pilih! Inilah Rekomendasi Menu Makanan Rendah Kalori yang Cocok untuk Diet Puasa
Untuk ukuran mengonsumsinya ini misal, jika kamu memiliki kebutuhan kalori sebanya 1800 kalori, maka kamu cukup mengonsumsi sebanyak 800-900 kalori saja.
Semakin sedikit kalori yang masuk ke dalam tubuh, akan memberikan kesempatan untuk membakar lemak dalam tubuh lebih banyak juga.
3. Tambahkan porsi protein dan serat
Protein dan serat adalah komponen yang penting dalam proses penurunan berat badan. Apalagi konsumsi protein pada saat diet defisit kalori akan meningkatkan metabolisme tubuh.
Dalam hal ini, nantinya terjadi proses pembakaran kalori dan lemak yang pada akhirnya membantu menurunkan berat badan.
Sementara itu kandungan serat yang masuk ke tubuh mampu membantu kamu merasa cepat kenyang dan merasa kenyang dalam jangka waktu yang cukup panjang, sehingga keinginan untuk makan berlebih dan ngemil bisa ditekan oleh rasa kenyang itu.
BACA JUGA:Tinggi Kandungan Serat dan Mudah Dijumpai, 6 Buah ini Bagus Dikonsumsi saat Diet
- Protein yang bagus untuk diet: dada ayam, daging tanpa lemak, telur, makanan laut, kacang-kacangan, dan lain-lain
- Serat yang bagus untuk diet: sayur (brokoli, bayam, kangkung, timun, wortel, selada, kol, dan lain-lain) Buah (melon, apel, pisang, jeruk, buah berries, dan lain-lain)
4. Olahraga
Saat melakukan diet defisit kalori ini, kamu juga butuh olahraga lho. Karena olahraga ini akan meningkatkan metabolisme yang pada prosesnya akan membantu penurunan berat badan.
Jadi tidak hanya mengatur pola atau porsi makan saja, namun juga membutuhkan olahraga agar dietmu semakin berhasil.
BACA JUGA:Cara agar Diet Berhasil, Lakukan 7 Olahraga Ini Secara Rutin, Salah Satunya dengan Naik Turun Tangga
Apa yang terjadi jika diet defisit kalori dilakukan tanpa olahraga?
Diet tanpa olahraga sebenarnya bisa, namun kurang efektif. Jika kamu melakukan diet tanpa olahraga itu hanya akan menurunkan berat badan dalam jangka waktu yang pendek.