Karena bahan alami yang aman bagi tubuh, membuat ramuan diet alami boleh-boleh saja dinikmati kapanpun saat dibutuhkan.
Namun banyak juga berpendapat bahwa waktu efektif mengonsumsi ramuan diet alami adalah di pagi hari.
Nah untuk tahu lebih lanjut berikut ini adalah waktu paling efektif untuk mengonsumsi ramuan diet alami secara rutin.
1. Pagi Hari Sebelum Makan
Pendapat yang sering sekali kita dengar terkait waktu yang utama mengonsumsi ramuan diet aly adalah pagi hari. Khususnya di waktu bangun pagi setelah tidur dan dalam keadaan perut belum kemasukan apapun.
Hal ini karena ramuan diet alami dapat membantu merehidrasi tubuh setelah semalam suntuk tidak mengonsumsi air.
Kandungan nutrisi yang terkandung pada ramuan diet alami juga dapat bekerja lebih optimal di pagi hari.
Karena saat bangun tidur tubuh seperti habis puasa sehingga siap untuk mendapatkan kandungan nutrisi dengan baik. Alhasil penyerapan nutrisi dapat bekerja jauh lebih optimal.
Kandungan nutrisi yang kita dapatkan dari ramuan diet alami di pagi hari juga akan sangat mendukung aktivitas seharian nanti.
2. Setelah Makan
Beberapa ramuan diet alami seperti ramuan lemon dan jeruk nipis cocok dikonsumsi setelah makan. Hal ini karena kandungan asam sitrat pada lemon dan jeruk nipis dapat merangsang produksi air liur.
Air liur selalu dibutuhkan mulut agar menjaga mulut tidak kering setelah digunakan mengunyah, mencegah tumbuhnya bakteri berlebih, dan mencegah bau mulut.
Minum ramuan diet alami setelah makan juga dapat membantu penyerapan nutrisi dari makanan oleh tubuh.
BACA JUGA:Ini Daftar Menu Sarapan Untuk Diet Pemula Dalam Seminggu, Bikin Kenyang Tanpa Takut Kalori Datang
3. Menjelang Tidur