16 Adab Pergi ke Masjid Disertai Dalil, Yuk Amalkan untuk Raih Faidahnya

Minggu 31-12-2023,17:27 WIB
Reporter : Hadi Waluyo
Editor : Dony Widyo

8. Masuk masjid dengan kaki kanan sambil membaca doa masuk masjid

Doa masuk masjid: "BISMILLAH WASSALAAMU ‘ALA ROSULILLAH. ALLOHUMMAGHFIR LII DZUNUUBI WAFTAHLII ABWAABA ROHMATIK" (Artinya: Dengan menyebut nama Allah dan salam atas Rasulullah. Ya Allah, ampunilah dosa-dosaku dan bukakanlah kepadaku pintu rahmat-Mu).”(HR. Ibnu Majah, no. 771 dan Tirmidzi, no. 314)

9. Mengucapkan salam ketika masuk masjid dengan suara yang didengar oleh orang sekitar

Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu berkata, Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda, "Kalian tidak akan masuk surga sampai kalian beriman. Dan kalian tidak disebut beriman sampai kalian saling mencintai. Maukah aku tunjukkan kepada kalian sesuatu yang apabila kalian melakukannya, kalian pasti saling mencintai? Sebarkanlah salam di antara kalian.” (HR. Muslim, no. 54)

10. Mengerjakan shalat sunnah tahiyyatul masjid dua rakaat

Dari Abu Qatadah radhiyallahu anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda, "Jika salah seorang di antara kalian masuk masjid, maka janganlah ia langsung duduk sampai mengerjakan shalat dua rakaat." (HR. Bukhari, no. 444 dan Muslim, no. 714)

Baca lagi:Tak Hanya akan Shalat, Ini 7 Waktu yang Disunnahkan Berwudhu

11. Memilih shaf pertama untuk laki-laki dan memilih shaf sebelah kanan jika mudah

Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu, Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda,"Seandainya orang-orang mengetahui pahala azan dan shaf pertama, kemudian mereka tidak mendapatkannya melainkan dengan cara mengadakan undian, pasti mereka melakukannya.” (Muttafaqun ‘alaih. HR. Bukhari, no. 615 dan Muslim, no. 437)

Dari Aisyah radhiyallahu anha, ia berkata, Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda,"Sesungguhnya Allah dan para malaikatnya bershalawat atas shaf-shaf sebelah kanan." (HR. Abu Daud, no. 676 dan Ibnu Majah, no. 1005).

12. Setelah shalat tahiyatul masjid, duduk menghadap kiblat dan mengisi waktu dengan membaca Al Quran, membaca dzikir, atau memperbanyak doa

Dari Anas bin Malik radhiyallahu anhu, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda,"Sesungguhnya doa yang tidak tertolak adalah doa antara adzan dan iqamah, maka berdoalah." (HR. Ahmad)

Baca juga:Dzikir dan Doa Usai Shalat Fardhu Sesuai Sunah

13. Menunggu shalat dan tidak mengganggu orang lain

Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu, Nabi shallallahu alaihi wa sallam bersabda,"Salah seorang di antara kalian dianggap terus menerus di dalam shalat selama ia menunggu shalat di mana shalat tersebut menahannya untuk pulang. Tidak ada yang menahannya untuk pulang ke keluarganya kecuali shalat." (HR. Bukhari, no. 659 dan Muslim, no. 649)

14. Tidak ada lagi shalat ketika iqamah berkumandang

Kategori :