RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Dunia pasca kampus menjadi momok tersendiri. Oleh karenanya, kamu perlu strategi networking untuk fresh graduate yang tepat agar bisa memiliki relasi dan peluang kerja yang luas setelah lulus.
Tentu saja, menyelesaikan tugas akhir di kampus bukanlah akhir dari peralananmu. Kamu justru dihadapkan pada persoalan baru, yakni meniti karier di dunia profesional.
Salah satu hal yang harus kamu miliki untuk mempersiapkan dunia pasca lulus adalah relasi atau networking. Sebab, relasi memungkinkanmu untuk lebih mudah mengembangankan karier di masa depan. Relasi juga memungkinkanmu untuk meningkatkan kemampuan komunikasi, mengembangkan mindset, hingga memperoleh informasi pekerjaan yang lebih banyak.
Maka, sangat penting bagimu untuk mengetahui bagaimana strategi networking untuk fresh graduate yang tepat.
Artikel ini akan menyediakanmu beberepa strategi networking untuk fresh graduate yang bisa menjadi referensi bagimu untuk mengembangkan hubungan dengan orang lain.
Membuka diri untuk berteman dengan siapa saja
Hal pertama yang harus kamu terapkan dalam strategi networking untu fresh graduate adalah menciptakan keterbukaan diri untuk berteman dengan siapa saja. Ini artinya, sangat penting bagimu untuk tidak memilih-milih hendak berteman dengan siapa.
Jangan menutup diri dengan hanya berteman dan berkomunikasi dengan orang yang satu lingkup denganmu, seperti teman dari satu universitas, fakultas, atau bahkan teman dari satu jurusan saja.
Libatkan dirimu dalam pertemanan dengan orang-orang antar-organisasi yang kamu ikuti, berbeda kampus, atau bahkan berbeda generasi. Coba pula untuk terbuka dengan pertemanan di media sosial untuk semakin memperluas jaringan sosialmu.
Akan tetapi, kamu juga perlu berhati-hati agar tidak tertipu atau dimanfaatkan oleh orang lain dalam pertemananmu ini.
Jadilah dirimu sendiri
Dalam proses membangun hubungan, berusahlah untuk menjadi diri sendiri dan jangan tampil dibuat-buat. Biarkan orang lain memutuskan untuk berteman denganmu atau tidak dengan melihat dirimu sebagaimana adanya.
Kamu tidak perlu merasa berkecil hati dalam menjalankan strategi networking untuk fresh graduate ini. Justru, dengan menjadi diri sendiri, kamu akan lebih dihormati oleh orang-orang di sekitarmu.
Di sisi lain, saat kamu berusaha untuk menjalin hubungan dengan seseorang, pastikan kamu terlebih dahulu menelusuri latar belakang mereka. Karena strategi networking untuk fresh graduate ini bertujuan untuk membuka kesempatan dalam berkarier, maka kamu perlu memprioritaskan koneksi dengan orang yang visi kariernya cocok dengan keinginanmu.