HP ini hadir dengan layar AMOLED 120 Hz serta tingkat kecerahan layar hingga 1200 nits. Layar berukuran 6,67 ini juga memiliki resolusi full HD plus.
Redmi Note 12 juga menawarkan dukungan fotografi yang sangat baik berkat konfigurasi triple kamera beresolusi 50 MP wide, 8 MP ultrawide, dan 2 MP makro. Terdapat juga dukungan baterai tanam 5000 mAh yang telah dilengkapi fitur fast charging 33W.
Fitur pendukung lainnya yaitu adanya NFC, headphone jack 3,5 mm, dan speaker mono.
Jika tertarik dengan spesifikasi yang ditawarkan oleh HP Universal Flash Storage harga 2 jutaan ini, kamu bisa membelinya dengan kisaran harga mulai 2,2 jutaan.
BACA JUGA Rekomendasi HP Gaming Fast Charging Harga 1 Jutaan, Cuma 1 Jam Baterai 5000 mAh Langsung Penuh!
Samsung Galaxy A05s
Beralih di daftar ketiga ada Samsung Galaxy A05s. Smartphone ini hadir chipset Snapdragon 680 fabrikasi 6 nanometer dilengkapi dengan RAM 6 GB serta memori UFS 128 GB. Dengan spesifikasi yang dibawanya ini, Galaxy A05s berhasil mencetak skor AnTuTu di angka 307.000-an poin.
Tak hanya itu, HP ini pun meluncur dengan panel PLS TFT LCD dengan bentang 6,7 inci. Tampilan gambarnya pun akan sangat baik karena sudah mendukung resolusi hingga full HD plus serta refresh rate 90 Hz.
Menariknya lagi, HP ini membawa lensa utama 50 MP, lensa makro dan depth masing-masing beresolusi 2 MP, sementara di bagian depan tersemat kamera selfie 13 MP.
Meski hadir tanpa fitur NFC, HP Universal Flash Storage harga 2 jutaan ini tetap enawarkan fingerprint side mounted, jack audio 3,5 mm, USB Type-C, dan speaker mono.
Smartphone ini dibanderrol mulai 2 jutaan jika kamu tertarik untuk segera membelinya.
Oppo A78 4G
Lalu berikutnya kamu juga bisa mempertimbangkan Oppo A78 4G. HP Universal Flash Storage harga 2 jutaan ini dibekali prosesor Snapdragon 680 dengan kapasitas RAM 8 GB dan memori internal 256 GB dengan jenis UFS 2.2. Dalam pengujiannya, smartphone ini berhasil meraih skor AnTuTu di angka 277.936 poin.