2. Performa
Beralih ke sektor dapur pacu dari ketiga tablet tersebut, reviewer menunjukkan grafik hasil tes skor AnTuTU atau Benchmark dari ketiganya.
Pada hasil skor tersebut, menunjukkan bahwa Ipad 9 memiliki skor paling tinggi, setelah itu urutan kedua tertinggi ada dari Xiaomi Pad 5 dan terakhir disusul oleh Samsung Tab S6 Lite.
BACA JUGA:Mau Beli Tablet? Perhatikan 3 Tips Memilih Tablet Samsung Sesuai Kebutuhan Agar Tidak Over Budget!
Meskipun Ipad 9 hanya didukung RAM 3GB tetapi bukan berarti performanya lemot dibanding Xiaomi Pad 5 yang memiliki RAM 6GB dan Samsung Tab S6 Lite dengan RAM 4GB.
Untuk segi tenaga chipset yang digunakan, Ipad 9 mengandalkan chipset Apple A13 Bionic, Xiaomi Pad 5 dengan chipset Snapdragon 860 dan Samsung Tab S6 dengan chipset Snapdragon 720G.
Karena fokus utamanya mengenai pengalaman yang akan didapatkan oleh pengguna. Terlebih Ipad 9 menggunakan OS yang berbeda dari kedua saingannya, sehingga performa RAM menjadi berbeda.
Selain itu, Ipad 9 dengan OS iOS sudah dikenal dapat mendukung berbagai tugas multitasking yang dapat berjalan mulus hanya dengan RAM 3GB.
BACA JUGA:Cek 4 Pilihan Tablet Dibawah 3 Jutaan Bisa Dipakai Kuliah Hingga Kerja Harian, Layarnya 8-11 Inci!
3. Storage
Beralih pada segi penyimpanannya internalnya, Ipad 9 memiliki penyimpanan internal sebesar 64GB/256GB, Xiaomi Pad 5 sebesar 128/256G dan Samsung Tab S6 Lite sebesar 128GB.
Untuk urusan storage di atas, Ipad 9 memiliki ukuran yang sangat kecil pa kelas harga yang sama diantara kedua tablet tersebut. Karena untuk versi storage yang 256GB berada pada kelas harga di atasnya.
4. Kamera
Ipad 9 mendukung kamera depan 12MP yang sudah ultrawide, untuk Xiaomi Pad 5 mendukung kamera depan 8MP dan Samsung Tab S6 Lite kamera depan beresolusi 5MP.