Laptop Terbaik dengan Standar Color Gamut sRGB 100%! Kompatibel untuk Desain, Editing, Hingga Gaming!

Rabu 03-07-2024,05:31 WIB
Reporter : Ana Miratus Sholekhah
Editor : Dony Widyo

Untuk harganya sendiri, laptop terbaik dengan standar Color Gamut sRGB 100% satu ini dibanderol mulai 7,6 jutaan untuk varian 8/256 GB-nya dan 8,4 juta untuk varian 8/512 GB-nya.

BACA JUGA Daftar HP Harga 1-2 Jutaan dengan Kamera Ultrawide FOV Up To 110 Derajat, Mampu Tangkap Gambar Lebih Lebar!

BACA JUGA Rekomendasi HP dengan Kamera Perekaman Sampai 4K 60 FPS dan Ada Fitur OIS, Konten Viral di Semua Platform

ACER Swift 3 Now SF314 

Lanjut ke daftar keempat sekaligus yang terakhir dalam rekomendasi 3 versi artikel ini ada Acer Swift 3 Now SF314.

Laptop ini hadir dengan dukungan ukuran ringkas dan tipis serta performa andal ditenagai prosesor Intel Core i5 gen 12 dengan 12 Core serta dukungan GPU terintegrasi dari Intel Iris XA Graphics.

Laptop ini juga dibekali dengan RAM 16 GB serta SSD 512 GB. Tak hanya itu, laptop ini juga mengusung layar 14 inci yang menggunakan teknologi IPS dengan 100% sRGB warna Gamut beresolusi 2,5K. Dengan aspek rasio 16 banding 9 membuat layar laptop ini cocok untuk kamu para desainer maupun mahasiswa DKV.

Laptop dari ACER ini juga sudah didukung dengan sistem operasi Microsoft Windows 11 Home plus Microsoft Office Home and Student 2021 original di dalamnya, sehingga kamu tidak perlu membeli lisensi sistem operasi lagi.

Jika tertarik, laptop terakhir di daftar laptop terbaik dengan standar Color Gamut sRGB 100% ini dibanderol mulai harga 10,4 jutaan.

BACA JUGA 4 Rekomendasi HP Kamera up to 50 MP dan Sensor Ultrawide dengan Sudut Pandang Lebih Luas, Hasil Maksimal!

BACA JUGA Siapkan Celenganmu! Ini 5 HP Terbaru yang Akan Rilis di Waktu Dekat, Hadirkan Chipset Hingga Fitur Teranyar!

Sengaja memanjakanmu lewat kualitas layar super jernihnya, daftar laptop terbaik dengan standar Color Gamut sRGB 100% di atas perlu kamu pertimbangkan terlebih jika secara keseharian kamu cenderung berkutat dengan aktivitas desain grafis. Semoga membantu! (*)

Kategori :