Siswa Paud Dikenalkan Aneka Satwa

Siswa Paud Dikenalkan Aneka Satwa

TONTON - Siswa Pos Paud Mawar saat menonton pertunjukan Lumba-lumba di Batang Dolphin Centre.

BATANG - Puluhan siswa dari Pos Paud Mawar Kandeman dikenalkan beraneka ragam satwa di Batang Dolphin Centre, Kamis (12/12. Event outing class ini menjadi event rutin tahunan untuk mengenalkan anak denga alam sekitar. Salah satunya kali ini anak diajak untuk mengenal aneka satwa yang beberapa diantaranya sudah jarang ditemui di sekitar mereka.

"Jadi di Batang Dolphin Centre ini ada beragam binatang ya. Khususnya binatang dari seluruh dunia tidak hanya yang khas dari Asia tapi dari berbagai benua. Yang mungkin bakal jarang ditemui anak-anak. Jadi mereka kami kenalkan jika satwa itu juga jenisnya beragam," terang perwakilan Pos Paud Mawar Desa Botolambat Kandeman, Wiwit Lukito saat diwawancarai usai kegiatan.

Dijelaskan, dalam kesempatan ini anak-anak juga dijelaskan tentang bagaimana hubungan manusia dengan satwa. Dimana manusia punya peran untuk menjaga kelestarian para satwa. Khususnya untuk satwa yang hampir punah.

"Jangan suka berburu karena kita harus menjaga aneka satwa tersebut agar tidak punah. Dan kita harus terus menjaga habitat asli mereka agar mereka bisa bertahan hidup," pinta Wiwit pada muridnya.

Dijelaskan, kegiatan ini rutin tiap tahunnya. Namun setiap tahunnya lokasi outing clasa ini berbeda, disesuaikan dengan tema yang akan dipelajari. Kegiatan ini diharapkan bisa menjadi sarana belajar sambil bermain bagi siswanya. (Nov)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: