Infinix GT 10 Pro, HP Gaming Layar 6,6 Inci dengan Fitur Lengkap dan Aman untuk Mata

Infinix GT 10 Pro, HP Gaming Layar 6,6 Inci dengan Fitur Lengkap dan Aman untuk Mata

--

Sementara itu, touch sampling rate 360 Hz memastikan sentuhan jari yang dilakukan dapat diterima oleh layar dengan instan. Ini dapat meningkatkan respons layar terhadap sentuhan sehingga pengguna dapat melayangkan serangan duluan ke musuh dalam gim.

Pengalaman Menonton, Ada Widevine L1?

Agar aplikasi streaming seperti Netflix dan Amazon Prime Video dapat tampilkan konten Full HD, perangkat ponsel harus mengantongi sertifikasi layar Widevine L1. Kebanyakan ponsel di harga terjangkau hadir dengan Widevine L3 yang hanya membuatnya eligible terhadap resolusi SD.

Kabar baik, karena Infinix GT 10 Pro sudah mengantongi sertifikasi Widevine L1+. Selama Anda memiliki akun Netflix yang mendukung resolusi 1080p, maka perangkat ini akan tampilan konten dengan resolusi yang tajam dan memukau.

Infinix GT 10 Pro juga tentunya memiliki sertifikasi HDR10+ dengan peak brightness 900 nit. Ini untuk menjaga rentang dinamis layar agar tetap luas, sekali pun pada adegan rumit dalam film, gim, atau video.

Spesifikasi dan Harga Infinix GT 10 Pro

Layar: AMOLED 6.67 inci

Chipset: MediaTek Dimensity 8050

RAM: 16 GB (8+8 GB) 

Memori Internal: 256 GB

Kamera Belakang: 108 MP (wide), 2 MP (depth), 2 MP (macro) 

Kamera Depan: 32 MP

Baterai: Li-Po 5.000 mAh

Harga: Rp 3.499.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: