PKB Gelar Halaqoh Ulama se Kabupaten Pekalongan Untuk Sukseskan Pileg, Pilpres dan Pilkada 2024

PKB Gelar Halaqoh Ulama se Kabupaten Pekalongan Untuk Sukseskan Pileg, Pilpres dan Pilkada 2024

--

PKB menggelar kegiatan Halaqoh Ulama se Kabupaten Pekalongan dengan Tema Menuju Sukses Pileg, Pilpres dan Pilkada 2024 di Ponpes Al Utsmani, Sabtu (16/9/2023). 

"Kita saat ini melakukan sosialisasi dengan Kaum Nahdliyin di Kabupaten Pekalongan terkait dengan Pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) sebagai Capres dan Cawapres," ucap Wakil Ketua Umum Ideologi dan Kader PKB. 

Pasangan Anies-Muhaimin (AMIN) sendiri diusung oleh Partai Nasdem untuk Capres Anies dan PKB untuk Cawapres Muhaimin bersama dengan PKS. 

"Kita harap pasangan AMIN ini bisa mencakup di masyarakat luas dan InsyaAllah akan menjadi pasangan yang tetap PBNU (Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI dan UUD 1945). InsyaAllah keberadaan PKB akan memastikan secara ideologi, secara program dan secara perjuangan untuk Indonesia dan Masyarakat Luas," ujarnya. 

Untuk konsolidasi sampai ketingkat bawah, Hanif menyampaikan bahwa akan segera mulai sambil menunggu Capres dan Cawapres didaftarkan ke KPU. 

"Kami sudah menyepakati antara Nasdem dan PKB untuk membuat tim pemenangan namanya Tim Pemenangan Nasional Anies dan Muhaimin disingkat Timnas AMIN," tuturnya. 

Tujuannya tentu saja untuk memenangkan pasangan Anies dan Muhaimin di seluruh wilayah Indonesia. Kepengurusan struktur akan dilengkapi dari dari atas sampai bawah dan segera untuk dikonsolidasi di tingkat daerah-daerah. 

Sementara itu, Ketua DPC PKB Kabupaten Pekalongan Asip Kholbihi berterima kasih atas kehadiran para kyai yang sudah diundang dalam kegiatan Halaqoh Ulama ini. 

"Ini mencerminakn soliditas dan kekompakan PKB di Kabupaten Pekalongan sehingga InsyaAllah 2024 akan memenangkan pasangan Anies-Muhaimin (AMIN)," tukasnya. 

Untuk pemilihan legislatif di Kabupaten Pekalongan juga akan memenangkan lagi dengan menghantarkan calon DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Pekalongan. 

"Target kita yang sudah disampaikan yakni 19 Kursi di daerah, ada wakil di DPRD Provinsi dan dari DPR RI, salah satunya Pak Hanif Dhakiri yang berada di Dapil Jateng X dan menurut survei juga sudah tampak keberhasilannya, mudah-mudahan bisa jadi. Amin," pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: