Masih Krisis Air, Dukuh Jlegong Kembali Dapat Pasokan Air Bersih dari PMI Batang

Masih Krisis Air, Dukuh Jlegong Kembali Dapat Pasokan Air Bersih dari PMI Batang

DROPING AIR - Kegiatan droping air dari PMI Batang dan BPBD Batang di Dukuh Jlegong Pecalungan. -IST-

BATANG, RADAR PEKALONGAN - Krisis air bersih masih terjadi di Dukuh Jeglong Desa Pretek Kecamatan Pecalungan. Setelah dapat droping air dari BPBD beberapa waktu lalu, kini masyarakat setempat kembali mendapatkan pasokan air bersih dari PMI Batang, Kamis (21/9/2023). 

Kendati beberapa daerah di Jawa Tengah mulai diguyur hujan, namun beberapa wilayah di Batang masih terjadi kelangkaan air bersih, salah satunya di Dukuh Jlegong. Sudah hampir sebulan mereka susah mendapatkan air bersih untuk diminum hingga warga mengambil air sungai yang keruh berwarna kehijauan.

"Ya kami mulai hari ini bersama BPBD Batang menurunkan truk tanki air untuk membantu warga khususnya di batang ini yang sedang kesulitan mendapatkan air bersih. Alhamdulillah masyarakat yang terdampak kekeringan sangat terbantu sekali dengan adanya bantuan dari berbagai unsur seperti BPBD dan PMI Kabupaten Batang dan pihak terkait lainnya," ujar Ketua PMI Batang, Achmad Taufiq. 

PMI berkomitmen untuk terus membantu masyarakat sebagai mana tema HUT ke-78 PMI yakni "Menolong Sepenuh Hati". Terlebih saat ini kondisi di Batang masih memasuki kemarau panjang lantaran adanya dampak dari El Nino.  

"Sekarang juga ada El Nino yang menyebabkan terjadinya kekeringan. Kami bergerak membantu warga yang membutuhkan air bersih. Sebab, air ini menjadi kebutuhan dasar manusia," imbuh Taufiq.

PMI akan terus bergerak memberikan bantuan, terutama pelayanan sosial kepada masyarakat. Untuk itu, PMI Kabupaten Batang akan terus berinovasi dan melakukan terobosan agar bisa meningkatkan pelayanan.

Ia menambahkan, bertepatan dengan HUT ke-78 PMI juga diserahkan penghargaan kepada mereka yang sudah mengabdi dan mendonorkan darahnya di PMI Kabupaten Batang. 

Taufiq berharap, semangat 78 tahun PMI dapat menjadi motivasi untuk semakin memberikan kontribusi dan meningkatkan kepedulian membantu sesama. (nov)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: