Patroli Harkamtibmas Polsek Kajen, Antisipasi Lonjakan Pengunjung di Linggoasri

Patroli Harkamtibmas Polsek Kajen, Antisipasi Lonjakan Pengunjung di Linggoasri

Personel Polsek Kajen gelar patroli harkamtibmas saat libur Maulid Nabi Muhammas SAW.-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN – Patroli harkamtibmas Polsek Kajen, personel Polsek Kajen patroli ke obyek wisata Linggoasri untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung di hari libur peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H, Kamis, 28 September 2023.

Sasaran patroli harkamtibmas Polsek Kajen tak hanya di obyek wisata. Namun titik-titik keramaian lainnya didatangi seperti pertokoan, SPBU, perkantoran serta daerah yang dianggap rawan gangguan kamtibmas. 

Kapolsek Kajen Iptu Turkhan, mengatakan, patroli yang digelar oleh anggota Polsek Kajen merupakan upaya menghadirkan Polri di tengah masyarakat, sehingga mampu memberikan rasa aman. 

“Kami hadir di hari libur peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H/2023 untuk memberikan rasa aman sekaligus mengantisipasi kriminalitas maupun gangguan kamtibmas,” ujarnya.

Baca juga:Antisipasi Karhutla, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Lebakbarang Giatkan Patroli Hutan

Baca lagi:Antisipasi Kriminalitas, Satuan Samapta Polres Pekalongan Patroli Wilayah

Tak hanya itu saja, pihaknya juga memberikan imbauan kamtibmas supaya berhati-hati dan tetap waspada akan bahaya kriminalitas yang bisa terjadi kapan saja.

Dengan digelarnya patroli harkamtibmas ini, Iptu Turkhan berharap bisa menjadikan wilayah hukum Polsek Kajen dalam kondisi aman dan kondusif. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: