Gunakan Bahan di Sekitar! Ini Cara Hilangkan Sakit Gigi dengan Bahan Sederhana
Cara Hilangkan Sakit Gigi-freepik-freepik
RADARPEKALONGAN - Beberapa cara hilangkan sakit gigi dengan bahan sederhana ini bisa dengan mudah atasi sakit gigi yang sangat mengganggu aktivitas anda.
Sakit gigi akan sangat mengganggu aktifitas apabila tidak diatasi, anda perlu memperhatikan beberapa cara ini agar sakit gigi cepat mereda.
Sakit gigi disebabkan oleh infeksi bakteri di dalam gigi atau gusi yang membuat gigi menjadi berlubang dan gusi yang bengkak serta menyebabkan rasa sakit yang luar biasa.
Berikut ini adalah beberapa cara hilangkan sakit gigi dengan bahan-bahan sederhana yang tentunya sangat mudah didapatkan di pasar.
Cara Hilangkan Sakit Gigi dengan Bahan Sederhana
1. Oleskan Minyak Thyme
Minyak thyme merupakan minyak yang dibuat dari ekstrak daun thyme yang sangat ampuh dalam mengatasi sakit gigi serta pembengkakan gusi.
Cara hilangkan sakit gigi dengan minyak thyme ini sangat mudah karena anda hanya perlu melarutkan minyak thyme dengan air kemudian digunakan untuk berkumur.
Cara lain bisa dengan mengoleskan minyak thyme ini ke bagian gigi atau gusi yang sakit menggunakan kapas atau cotton bud.
2. Menggunakan Teh Daun Jambu Biji
Daun jambu biji ini sangat mudah dijumpai dan ditemukan bahkan di pekarangan rumah yang ditanami jambu biji juga banyak tersedia daun ini.
Daun jambu biji memiliki sifat anti inflamasi atau anti peradangan yang tentunya sangat membantu meredakan peradangan gusi yang merupakan penyebab sakit gigi.
Cara hilangkan sakit gigi dengan daun jambu biji adalah dengan menyeduh daunnya kemudian dijadikan teh untuk diminum serta anda juga bisa memakan daun tersebut secara langsung.
3. Menggunakan Jus Rumput Gandum atau Wheatgrass
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: