Inilah 4 Amalan Pembuka Pintu Rezeki Menurut Al-Qur'an, InsyaAllah Rezeki Berkah dan Melimpah

Inilah 4 Amalan Pembuka Pintu Rezeki Menurut Al-Qur'an, InsyaAllah Rezeki Berkah dan Melimpah

Inilah 4 Amalan Pembuka Pintu Rezeki Menurut Al-Qur'an, InsyaAllah Rezeki Berkah dan Melimpah-Yufid.TV-Youtube

2. Istighfar dan Taubat

Amalan pembuka pintu rezeki menurut Al-Qur'an yang selanjutnya yaitu dengan beristighfar dan bertaubat. Manusia sebagai makhluk yang lemah, hendaknya senantiasa memperbanyak istighfar dan selalu bertaubat dari segala dosa dan maksiat.

Manusia yang senantiasa bertaubat dan selalu memperbanyak bacaan istighfar tersebut akan mendapatkan jalan keluar dari kesulitannya. Hal tersebut, sesuai dengan firman Allah SWT di dalam Al-Qur'an surah Nuh ayat 10-12 yang berbunyi:

BACA JUGA:Begini Bacaan Tasbih Malaikat Agar Rezeki Melimpah, Amalkan Setiap Hari dan Rasakan Perbedaannya

"Mohonlah ampunan kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat dan memperbanyak harta dan anak-anakmu dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai."

3. Bersedekah

Allah SWT telah berjanji bahwa akan langsung mengganjar (membalas) orang yang mengeluarkan hartanya di jalan Allah. Orang-orang yang suka bersedekah maka balasannya ialah rezeki yang dilipatgandakan oleh Allah SWT sebagaimana firman-Nya dalam Al-Qur'an surah Al Baqarah ayat 245 yang berbunyi:

"Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan melipatgandakan pembayaran kepadanya. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nya lah kamu dikembalikan."

BACA JUGA:Inilah 3 Doa Mustajab Pagi Hari, Amalan Agar Mendapat Kelancaran Rezeki dari Allah SWT

4. Bersyukur

Amalan pembuka pintu rezeki menurut Al-Qur'an yang terakhir yaitu selalu bersyukur atas rahmat yang telah diberikan oleh Allah SWT. Bersyukur merupakan amalan pembuka pintu rezeki yang paling ringan.

Manusia yang banyak bersyukur, merenungi karunia Allah SWT, mengakuinya dan menyikapinya dengan beramal saleh serta ridho atas pemberian dari Allah SWT, maka Allah SWT akan menambahkan rezekinya.

Hal tersebut sesuai dengan firman Allah di dalam Al-Qur'an surah Ibrahim ayat 7 yang berbunyi:

"Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih."

BACA JUGA:Muslim Wajib Tahu! Inilah 5 Ciri-ciri Rumah Pembawa Rezeki Menurut Islam, Dijamin Dapat Membawa Berkah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: