Beneran Laris Loh! Ini Dia 3 Amalan Doa Supaya Dagangan Diburu Pembeli dan Diberikan Kemudahan Rezeki

Beneran Laris Loh! Ini Dia 3 Amalan Doa Supaya Dagangan Diburu Pembeli dan Diberikan Kemudahan Rezeki

doa supaya dagangan diburu pembeli-youtube-MR TOSIMA

Baca juga: Hidup Tanpa Hutang? Begini Doa Agar Kamu Cepat Melunasi Hutang, Rezeki Pasti Ada Menurut Ustadz Adi Hidayat

2. Dagangan Laris

Dalam buku beliau Ustadz H. Amrin Al-Kasyaf menuliskan bacaan doa supaya Allah dapat memudahkan dalam memperoleh rezeki, yang mana dengan banyaknya pembeli yang datang.

Arab-latin: Allaahumma inni as-asluka antarzuqanii rizqan halaalan waasi'an thayyiban min ghairi ta'bin wa laa masyaqqatin wa laa dhairin wa laa nashabin innaka 'alaa kulli syai-in qadiir.

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu agar melimpahkan rezeki kepadaku berupa rezeki yang halal, luas, dan tanpa susah payah, tanpa memberatkan, tanpa membahayakan dan tanpa meletihkan dalam memperolehnya. Sesungguhnya Engkau berkuasa atas segala sesuatu."

Baca juga: Tiap Gajian Uang Cepet Habis? Ini Dia, Doa Agar Dijauhkan dari Sifat Boros, Rezeki akan Semakin Berkah

3. Kemudahan Rezeki

Terakhir, amalan doa supaya dagangan diburu pembeli yaitu dengan melaksanakan sunnah, misalnya mendirikan solat dhuha. 

Menurut ZenZen Zainal Alim dalam bukunya The Ultimate Power Of Shalat Dhuha, salah satu keutamaan dalam salat dhuha adalah dosa seorang muslim akan terampuni meskipun dosa tersebut jumlahnya banyak seperti sejumlah buih daratan.

Adapun doa selepas salat dhuha, bacaan yang dikutip dari kitab al-Targhib wa al-Tarhib karya al-Mundziri dengan catatan dari Mustafha Muhammad Imarah dan juga sering dikutip ulama Syaikh Nawawi Al-Bantani, yaitu:

Allaahumma in kaana rizqii fis-samaa'i fa anzilhu, wa in kaana fil ardi fa akhrijhu, wa in kaana mu'assiran fa yassirhu, wa in kaana haraaman fa tahhirhu wa in kaana ba'iidan fa qarribhu bi haqqi duhaa'ika wa bahaa'ika wa jamaalika wa quwwatika wa qudratika, aatinii maa ataita 'ibaadakash-shalihiin.

Artinya: "Ya Allah, bahwasanya waktu dhuha itu waktu dhuha-Mu, kecantikan itu adalah kecantikan-Mu, keindahan itu keindahan-Mu, kekuatan itu kekuatan-Mu, kekuasaan itu kekuasaan-Mu, dan perlindungan itu, perlindungan-Mu.

Ya Allah, jika rezeki masih di atas langit, turunkanlah dan jika ada di dalam bumi, keluarkanlah, jika sukar mudahkanlah, jika haram sucikanlah, jika masih jauh dekatkanlah, berkat waktu dhuha, keagungan, keindahan, kekuatan dan kekuasaanMu, limpahkanlah kepada kami segala yang telah Engkau limpahkan kepada hamba-hamba-Mu yang sholeh."

Baca juga: Allahumma Inna Nastahfizhuka, Bacaan Doa Supaya Uang Tidak Hilang, Amalkan Ini Jika Rezekimu Ingin Terlindungi

Demikian ulasan mengenai doa supaya dagangan diburu pembeli. Semoga bermanfaat dan segera diberi kemudahan dalam berdagang. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: