Pakan yang Bagus untuk Kucing: Daftar Makanan yang Boleh dan Tidak Boleh Diberikan pada Kucing

Pakan yang Bagus untuk Kucing: Daftar Makanan yang Boleh dan Tidak Boleh Diberikan pada Kucing

Pakan yang Bagus untuk Kucing -jcomp / Freepik-

3. Sayuran 

Sebagai sumber serat, beberapa jenis sayuran bisa sangat membantu pencernaan kucing. Beberapa jenis di antaranya adalah asparagus, bayam, brokoli, wortel, kacang polong, buncis, dan labu. 

Selain serat, sayuran juga bisa menjadi sumber vitamin dan antioksidan. Dan lebih baik sayuran direbus terlebih dahulu dan dihaluskan supaya kucing lebih mudah mencernanya. 

Jangan berikan jenis bawang-bawangan, ya. Bawang bisa menyebabkan kucing anemia. 

BACA JUGA: Penuhi Nutrisinya dengan Pakan Kucing Umur 1 Bulan Ini, Yuk Cobain Dijamin Sehat!

4. Buah 

Pisang, melon, blewah, semangka dan apel adalah jenis yang bagus untuk kucing. Buah ini menjadi sumber vitamin, mineral dan air yang sangat kucing butuhkan. 

Tapi karena kadar gulanya yang tinggi, jadi sebaiknya diberikan sedikit-sedikit saja. 

Dan jangan lupa, dilarang memberikan buah-buahan berbiji seperti anggur, kismis, dan alpukat. Buah-buah ini bisa menyebabkan kucing keracunan dan gagal ginjal. 

BACA JUGA: Kucing Tambah Menggemaskan, Inilah Pakan Kucing untuk Bulu Bagus, Buktikan Saja Hasilnya!

Jadi, sekian tentang pakan yang bagus untuk kucing. Makanan-makanan ini bisa menjadi opsi pengganti atau selingan di antara makanan pokok yang kamu berikan untuk Anabul. 

Tidak ada salahnya memberikan mereka makanan yang tidak diolah di pabrik, tapi tetap perhatikan makanan apa saja yang mereka makan, ya. 

Semoga artikel ini bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: