Tidak Ada Lagi Alasan Bermalas-malasan Untuk Shalat, Berikut Ini 6 Keutamaan Shalat Dalam Islam

Tidak Ada Lagi Alasan Bermalas-malasan Untuk Shalat, Berikut Ini 6 Keutamaan Shalat Dalam Islam

Shalat banyak keutamaannya.-Tangkapan layar freepik.com-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Shalat merupakan tiang agama. Banyak keutamaan Shalat dalam Islam, diantaranya membersihan dan menggugurkan dosa-dosa hingga mencegah dari perbuatan keji dan mungkar.

Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam memberikan perhatian lebih terhadap masalah shalat. Nabi memberikan contoh pelaksanaan shalat secara detail, mulai dari awal sampai akhir shalat, dari takbir sampai salam.

Semua itu menujukkan pentingnya shalat dalam Islam. Dengan melihat pentingnya shalat seperti yang ditekankan Rasulullah, seharusnya bisa menjadi motivasi bagi kaum muslimin untuk selalu bersemangat dalam melaksanakan shalat. 

Keistimewaan dan keutamaan shalat sangat banyak. Untuk itu, janganlah bermalas-malasan untuk shalat, apalagi sampai berani meninggalkan shalat. 

Baca juga:8 Manfaat Shalat Berjamaah, Tak Sekedar Raih Pahala 27 Derajat

Berikut ini beberapa keutamaan shalat seperti dilansir dari beberapa sumber:  

1. Mencegah perbuatan keji dan mungkar

Keutamaan shalat yang pertama ialah shalat mampu mencegah perbuatan keji dan mungkar. Ini sebagaimana firman Allah Ta'ala dalam surat Al Ankabut ayat 45 berikut ini,

اتْلُ مَا أُوحِيَ إِلَيْكَ مِنَ الْكِتَابِ وَأَقِمِ الصَّلَاةَ ۖ إِنَّ الصَّلَاةَ تَنْهَىٰ عَنِ الْفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ ۗ وَلَذِكْرُ اللَّهِ أَكْبَرُ ۗ وَاللَّهُ يَعْلَمُ مَا تَصْنَعُونَ

"Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu Al Quran dan dirikanlah shalat! Sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan-perbuatan keji dan mungkar. Dan sesungguhnya mengingat Allah adalah lebih besar keutamaannya dari ibadah-ibadah yang lain. Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan". 

2. Amalan terbaik setelah syahadat

Shalat merupakan amalan terbaik setelah dua kalimat syahadat. Dalilnya, hadits dari Abdullah bin Mas'ud radhiyallahu anhu yang mengatakan:

سَأَلْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى الله عَلَيهِ وَسَلَّمَ : أَىُّ الْعَمَلِ أَفْضَلُ قَالَ : الصَّلاَةُ لِوَقْتِهَا. قَالَ قُلْتُ ثُمَّ أَىٌّ قَالَ : بِرُّ الْوَالِدَيْنِ. قَالَ قُلْتُ ثُمَّ أَىٌّ قَالَ : الْجِهَادُ فِى سَبِيلِ اللَّهِ.

"Aku pernah bertanya kepada Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam, "Apakah amalan yang paling terbaik?" Beliau shallallahu alaihi wa sallam menjawab,"Shalat pada waktunya." 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: