Ini Dia 5 Kebiasaan yang Dapat Menyebabkan Kolesterol Tinggi Pada Tubuhmu

Ini Dia 5 Kebiasaan yang Dapat Menyebabkan Kolesterol Tinggi Pada Tubuhmu

kebiasaan yang dapat menyebabkan kolesterol tinggi.--freepik.com/yanalya

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Ternyata ada beberapa kebiasaan yang dapat menyebabkan kolesterol tinggi. kolesterol tinggi merupakan kondisi yang harus diwaspadai, karena bisa memicu komplikasi kesehatan yang serius.

Kondisi ini bisa disebabkan oleh banyak faktor, termasuk kebiasaan tidak sehat yang sering dianggap remeh, seperti mengonsumsi makanan tidak sehat dan kurang aktif bergerak."

Hal-hal yang sering dianggap musuh, ternyata bisa bermanfaat. Demikian halnya dengan kolesterol dalam tubuh. Dalam kadar normal, kolesterol memang dibutuhkan.

Namun, ketika kadar kolesterol tinggi, kamu perlu waspada, karena risiko berbagai penyakit serius seperti hipertensi, diabetes, atau stroke meningkat. 

Ada banyak hal atau faktor yang dapat melatarbelakangi tingginya kadar kolesterol. Secara alamiah, penuaan juga dapat meningkatkan risiko kolesterol tinggi.

Namun, kondisi ini juga bisa dipengaruhi oleh faktor gaya hidup atau kebiasaan yang mungkin tidak kamu sadari. Mari kita simak pembahasannya! 

BACA JUGA:Waspada, Inilah 3 Jenis Buah yang Dapat Meningkatkan Kadar Kolesterol Jahat dalam Tubuhmu

BACA JUGA:Berikut Ini 9 Obat Kolesterol yang Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi dengan Cepat

Kebiasaan yang Dapat Menyebabkan Kolesterol Tinggi

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, selain karena faktor penuaan, kolesterol tinggi juga dapat disebabkan oleh kebiasaan buruk sehari-hari yang mungkin tidak disadari. Berikut adalah beberapa kebiasaan yang dimaksud:

1. Kebiasaan Konsumsi Makanan Tidak Sehat

Bagi kamu yang gemar jajan di pinggir jalan, makanan berlemak dan berminyak, siap-siaplah terkejut dengan angka kolesterol yang melonjak naik. Makanan-makanan tersebut akan membuat kadar kolesterol naik dalam darah.

Lemak jenuh dan lemak trans merupakan lemak jahat yang dapat menurunkan kadar kolesterol baik dalam darah.

Daripada mengonsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh dan lemak trans, kamu dapat mengonsumsi makanan dengan kandungan lemak tak jenuh yang dapat membantu mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: