10 Manfaat Jus Buah untuk Kesehatan, Dapat Menjaga Jantung hingga Mencegah Kanker
Manfaat Jus Buah untuk Kesehatan --freepik.com/freepik
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Berikut ini macam-macam manfaat jus buah untuk kesehatan yang perlu kamu ketahui.
Jus buah merupakan salah satu minuman yang sering dipilih untuk menghilangkan dahaga.
Selain rasanya yang enak dan menyegarkan, jus buah juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh karena kandungan nutrisi buah-buahan yang kaya serat.
Berbagai khasiat jus buah yang bermanfaat akan dirasakan oleh tubuh dengan pemakaian rutin.
Buah-buahan seperti jeruk, stroberi, apel, mangga, nanas, semangka, dan anggur adalah buah yang paling umum diolah menjadi jus.
Banyak orang menambahkan sayuran seperti bayam atau kangkung ke dalam jus mereka untuk meningkatkan jumlah nutrisi dan khasiat jus yang bermanfaat.
Minum jus adalah cara ampuh untuk mengisi kembali cadangan vitamin dan serat. Terutama bagi mereka yang menjalani gaya hidup aktif atau tidak suka makan sayur dan buah-buahan.
Ada beberapa cara mengolah buah menjadi jus. Yang pertama adalah memotong buah menggunakan blender atau juicer yang mampu memisahkan sari buah dari seratnya.
Manfaat Jus Buah untuk Kesehatan
Jus buah memiliki kandungan nutrisi yang tinggi. Dimulai dengan vitamin C, vitamin A, serat, potasium dan antioksidan
Karena kandungan tersebut, jus buah memiliki banyak khasiat yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Manfaat yang didapat berbeda-beda tergantung buah yang digunakan.
Berikut beberapa manfaat yang akan kamu rasakan jika rutin mengonsumsi jus buah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: