Amalan Sederhana dari Gus Kautsar : Menjadi Pribadi yang Lebih Baik, Kamu Bisa Melakukannya Sebelum Tidur!

Amalan Sederhana dari Gus Kautsar : Menjadi Pribadi yang Lebih Baik, Kamu Bisa Melakukannya Sebelum Tidur!

Amalan sederhana dari Gus Kautsar menjadi pribadi yang lebih baik--Instagram

Tentu saja dengan berharap kepada Allah SWT, maka kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari sebelum-sebelumnya, dan kamu juga bisa menyesali kesalahan yang pernah kamu buat.

Beliau juga mengatakan "Bandingkanlah dirimu dengan dirimu yang kemarin, sebelum tidur itu kita harus bermuhasabah, atau ada semacam introspeksi".

BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu, Bacaan Amalan dan Wirid Ini Sering Dibaca Gus Baha, InsyaAllah Makbul

BACA JUGA: Dawuh Sesepuh! Kerjakan 3 Amalan Dahsyat Ini, Gus Baha: Rezeki Berlimpah serta Dosa Besarnya Terhapus

Lanjutnya "kira-kira nilai positif apa yang sudah saya dapatkan, serta kira-kira bisa saya tingkatkan lagi seperti apa" ujar Gus Kautsar dalam salah satu ceramahnya.

Namun perlu diingat ya, bahwa yang namanya muhasabah diri itu berbeda dengan cara kita membandingkan orang lain, justru sebenarnya amalan ini murni kembali ke diri sendiri, tanpa harus membandingkannya dengan orang lain.

Gus Kautsar juga menambahkan “kepentingan manusia itu bukan bagaimana bisa lebih baik dari orang lain, namun bagaimana kita bisa lebih baik dari diri kita di hari kemarin”.

Beliau juga berpesan dan mengajak kepada jamaahnya, untuk terus berusaha mendekatkan diri kepada Allah SWT, yaitu dengan menjauhi segala larangannya dan mengerjakan segala perintahnya.

BACA JUGA: Amalan Ini Akan Jadi Syafaat di Hari Akhir, Ustaz Adi Hidayat: Mudah Dilakukan, Tapi Banyak Yang Tidak Tahu

BACA JUGA: Inilah Dawuh Gus Baha untuk Amalan Sebelum Tidur, Ijazah Rasullullah Wirid Sampai 33 Kali

Oleh karena itu, kamu tidak hanya mengerjakan alamnya saja, namun juga harus terus berusaha mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Nah, itulah amalan sederhana dari Gus Kautsar yang bisa kamu lakukan, agar menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari sebelum-sebelumnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: