Inilah 6 jenis Makanan Penyebab Batu Ginjal, Termasuk Sarden dan Kentang Goreng yang Harus Kamu Hindari
makanan penyebab batu ginjal--Youtube.com/Resep Dapur Maknyus
2. Makanan dengan kandungan natrium tinggi
Mengkonsumsi natrium dalam jumlah besar, yang merupakan bagian dari garam, dapat meningkatkan jumlah kalsium yang perlu diproses oleh ginjal.
Kondisi ini bisa memicu terbentuknya kristal atau batu ginjal yang menyumbat saluran kemih.
Jadi, batasi konsumsi makanan yang mengandung garam.
Makanan kemasan biasa mengandung banyak natrium, seperti makanan kaleng, sosis, nugget, makanan cepat saji, kecap, dan saus.
3. Sumber protein hewani
Daging merah, unggas, dan kerang merupakan produk dengan kandungan protein hewani yang tinggi.
Jenis makanan ini dapat menyebabkan dua reaksi dalam tubuh yang dapat memicu terbentuknya batu ginjal.
Makanan dengan protein hewani dapat menyebabkan tubuh memproduksi lebih banyak asam urat.
Makanan-makanan ini kemudian dapat menghilangkan sitrat dari tubuh, zat yang membantu menahan batu yang ada dan mencegah pertumbuhannya.
Untuk mendapatkan protein yang cukup, gantilah daging merah, unggas, atau kerang dengan buncis, kacang polong, susu kedelai, tahu, dan tempe dari waktu ke waktu.
4. Produk dengan kandungan purin tinggi
Mengonsumsi makanan tinggi purin dapat menyebabkan asam urat. Salah satu komplikasi asam urat adalah pembentukan batu ginjal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: