Suzuki Shogun 125 Motor Bebek Legendaris yang Kembali Banyak Dicari, Banyak Kelebihan yang Ditawarkan!

Suzuki Shogun 125 Motor Bebek Legendaris yang Kembali Banyak Dicari, Banyak Kelebihan yang Ditawarkan!

Suzuki Shogun 125 Motor Bebek Legendaris yang Kembali Banyak Dicari--Instagram

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Beberapa tahun belakangan ini, Suzuki Shogun 125 kembali menjadi incaran para konsumen di Tanah Air, karena beberapa alasan.

Meskipun saat ini pasar motor bebek tidak selaris pasar skuter matic, namun motor ini kembali berhasil memikat para konsumennya.

Padahal Suzuki Shogun 125 sendiri sudah dihentikan produksinya, namun saat ini banyak konsumen yang ingin memiliki motor bebek tangguh keluaran Suzuki ini.

Motor ini menjadi motor bebek tangguh, yang sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya, dan cukup menjanjikan, sehingga wajar kalau kembali banyak dicari oleh konsumen.

BACA JUGA:Motor Baru Yamaha Aerox 155 2024 Banyak Diminati Anak-Anak Muda, Karena Beberapa Kelebihan Ini!

BACA JUGA:'Menyiksa' Yamaha Lexi LX 155 ke Dieng Wahyu Setiawan: Tanjakan Berasa Enteng dan Nafas Mesin Panjang

Bahkan beberapa tahun lalu, motor ini digunakan dalam ajang balap road race, dan memiliki peaing yang cukup serius yaitu Yamaha Jupiter Mx.

Untuk generasi pertamanya sendiri, yang masih menggunakan mesin berkapasitas 110 cc, diluncurkan pada tahun 1997, yaitu mulai dari Shogun 110, dan Shogun 110 R.

Kemudian sampai akhirnya pada tahun 2004, diperkenalkan Suzuki Shogun 125 , yang memperkuat lini motor bebek bagi Suzuki dengan kapasitas mesinnya 125 cc.

Seperti yang sudah dijelaskan diatas, bahwa motor ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2004, Suzuki sengaja meluncurkannya untuk mengikuti trend motor bebek 125 cc.

BACA JUGA:Cocok Dibawa Mudik Lebaran Inilah Mobil Keluarga Murah Dibawah 100 Juta, Pulang Kampung Semakin Menyenangkan!

BACA JUGA:Kembali Hadir dengan Performa Tangguh Motor Bebek Legendaris Suzuki New Shogun 125

Dimana untuk varian basicnya pada waktu itu, masih menggunakan velg jeruji dan juga menggunakan pengereman tromol pada bagian belakangnya.

Setahun setelahnya pada tahun 2005, muncullah Shogun 125 SP, SP sendiri merupakan kepanjangan dari Sport Production, dan yang paling mencolok adalah menggunakan velg cast wheel, rem cakram belakang dan kopling manual, serta pengoperasian gigi injak cungkil sama seperti yang digunakan oleh motor sport.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: