Kreasikan Sampah, Kurangi Limbah

Kreasikan Sampah, Kurangi Limbah

NILAI - Tim Juri saat menilai hasil kreasi limbah tutup botol menjadi barang bernilai guna yang digelar Dharma Wanita Batang.

BATANG - Dharma Wanita Batang mengajak anggotanya untuk lebih peduli terhadap sampah, terutama bagaimana membuat sampah menjadi barang yang lebih bermanfaat dan mengurangi limbah. Salah satunya melalui lomba kreasi tutup botol menjadi barang yang lebih berguna yang digelar, Rabu (20/11).

Ketua Dharma Wanita Batang, Tatik Nasikhin berharap, kreasi anggota Dharma wanita itu bisa mengurangi limbah sampah yang ada di Batang. Terlebih, di Indonesia merupakan salah satu penghasil sampah terbanyak nomor dua setelah Cina.

"Sampah plastik ini sesuatu yang tidak bisa kita hindarkan. Salah satunya kita harus minimalisir penggunaannya dan juga sebisa mungkin memanfaatkan dan mengolah sampah plastik yang ada menjadi produk yang lebih bermanfaat. Oleh karenanya, kami adakan lomba ketrampilan kreasi tutup botol," terang Tatik.

Dijelaskan, tutup botol plastik sendiri memiliki nilai jual, karena sudah banyak diperjualbelikan di media online. Untuk itu, jika diolah lebih bagus lagi tentunya produk sampah tersebut bisa memiliki nilai jual yang lebih tinggi. "Semakin kreatif, nilai ekonomisnya semakin tinggi," tukas Tatik.

Menurutnya, lomba tersebut juga sebagai implementasi kegiatan ketrampilan yang ada di Dharma Wanita Batang yang sudah digelar rutin di masing-masing OPD. Selain lomba kreasi tutup botol, juga ada lomba Senam Maumere. Lomba yang juga rangkaian HUT Dharma Wanita itu digelar untuk menjadi ajang silaturahmi anggota Dharma Wanita di Batang.

"Harapannya, sebagai istri ASN kami bisa menjadi contoh masyarakat dalam berbagai hal. Seperti salah satunya dalam mengkreasikan sampah untuk mengurangi limbah," tandasnya. (nov)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: