Cegah Krisis Kurangnya Peran Ayah dalam Pengasuhan, Berikut Penjelasan Bunda Elly Risman untuk Para Ayah!

Cegah Krisis Kurangnya Peran Ayah dalam Pengasuhan, Berikut Penjelasan Bunda Elly Risman untuk Para Ayah!

Pentingnya peran ayah dalam pengasuhan menurut Bunda Elly Risman.-elly.risman/ig-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Di Indonesia masih banyak kasus-kasus fatherless atau kurangnya peran ayah dalam pengasuhan. Ini adalah sebuah kasus yang sangat disayangkan dalam dunia parenting.

Pola pengasuhan anak menjadi tanggung jawab bersama antara ayah dan ibu. Namun dalam prakteknya tanggung jawab pengasuhan seperti di titik beratkan kepada para ibu. 

Inilah mengapa istilah Fatherless muncul dan mengungkap banyak kasus yang masih kerap terjadi, baik di ranah dunia maupun di Indonesia.

Fatherless ini juga tidak hanya berdampak pada tumbuh kembang anak, namun juga kesehatan fisik dan mental Ibu. Ketika Ibu seperti berjuang sendiri dalam mendidik dan menghadapi anak-anaknya.

Maka ada beberapa dampak yang perlu dipahami bersama oleh para orang tua tentang bahaya fenomena fatherless dalam pengasuhan. Seperti yang dipaparkan Bunda Elly Risman berikut ini.

BACA JUGA:Ayah Bunda, Yuk Paham Konsep Saling Melengkapi dalam Pengasuhan! Berikut Penjelasan Bunda Elly Risman

Dampak Kurangnya Peran Ayah dalam Pengasuhan Anak

Praktek parenting pada beberapa orang tua di Indonesia masih menjadikan Indonesia menjadi fatherless country atau negara tanpa ayah. Tanpa ayah di sini bukan berarti yatim, tapi lebih pada ketidakhadiran sosok ayah dalam pola pengasuhan anak.

Ada beberapa hal yang mempengaruhi fenomena fatherless yang masih berjalan di Indonesia, yaitu adanya budaya patriarki yang masih melekat di Indonesia, yang menjadikan ada batas-batas tertentu dalam pembagian tugas rumah tangga. 

Diantaranya bahwa peran mencari nafkah ada pada laki-laki, dan urusan domestik dari mulai pekerjaan rumah tangga hingga mengurus anak adalah tanggung jawab perempuan. Sehingga banyak para ayah yang menjadikan pekerjaan sebagai alasan tidak terlibat dalam pengasuhan anak ini.

Nah ada beberapa dampak yang bisa terjadi akibat fenomena fatherless ini.

1. Anak Kurang Sosok Ayah

Kurangnya peran ayah pada pengasuhan menjadi masalah yang cukup serius. Di mana anak dibiarkan tumbuh tanpa peran dan kasih sayang dari orang tua yang lengkap.

Apalagi peran ayah dan ibu memiliki fungsinya masing-masing. Sudah banyak penelitian yang membuktikan bahwa anak yang tumbuh dengan kasih sayang dan peran seorang ayah aku jauh lebih unggul tumbuh kembang anak secara emosional maupun fisik serta kognitifnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: