Tak Perlu Panik! Simak, Inilah 6 Cara Mengatasi Mobil Overheat atau Mesin Panas Berlebih Saat di Jalan

Tak Perlu Panik! Simak, Inilah 6 Cara Mengatasi Mobil Overheat atau Mesin Panas Berlebih Saat di Jalan

Tak Perlu Panik! Simak, Inilah 6 Cara Mengatasi Mobil Overheat atau Mesin Panas Berlebih Saat di Jalan-Youtube.com/BAGASI Oprek-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Tak Perlu Panik! Simak, inilah 6 cara mengatasi mobil overheat atau mesin panas berlebih saat di jalan. Penasaran bagaimana caranya? So, langsung saja kita bahas ya!

Mengetahui bagaimana cara mengatasi mobil overheat dapat dijadikan sebagai pengetahuan yang sangat berharga untuk para pengemudi mobil. Overheat sendiri adalah suatu keadaan di mana mesin mobil mencapai suhu yang terlalu tinggi. 

Kondisi ini sangat berbahaya dan bisa menyebabkan kerusakan mesin yang serius sehingga harus segera ditangani dengan cepat dan tepat. Perlu kamu ketahui bahwa sebenarnya mobil telah dilengkapi dengan sistem pendingin yang berfungsi untuk menjaga agar suhu mesin tetap stabil. 

Namun terkadang sistem pendingin tersebut justru mengalami kerusakan sehingga mengakibatkan terjadinya overheat. Saat masalah ini terjadi, mobil biasanya akan menunjukkan beberapa gejala atau tanda-tanda. 

BACA JUGA:Jangan Asal Pilih! 6 Rekomendasi Merk dan Produsen Oli Terbaik Untuk Semua Jenis Motor yang Sering Digunakan

BACA JUGA:Jangan Panik! Simak 5 Penyebab Mobil Matic Tak Bisa Mundur dan Lakukan 2 Tips Ini untuk Mengatasinya

Seperti mendadak mogok, mesin kehilangan tenaga, AC tidak dingin, bahkan hingga muncul asap dari dalam kap mobil. Selain itu, ketika mesin mengalami overheat maka indikator suhu pada Multi-Information Display (MID) di bagian dashboard mobil juga akan menampilkan angka yang tinggi. 

Tak Perlu Panik! Simak, Inilah 6 Cara Mengatasi Mobil Overheat atau Mesin Panas Berlebih Saat di Jalan

Berikut ini adalah 6 cara mengatasi mobil overheat atau mesin panas berlebih saat di jalan:

1. Matikan AC mobil terlebih dahulu

Langkah sederhana yang pertama bisa kamu lakukan adalah mematikan AC mobil. AC mobil bekerja dengan menggunakan kompresor yang akan menambah beban mesin. 

Oleh sebab itu, apabila kamu  mengalami overheat, cara pertama yang haris kamu lakukan yaitu mematikan AC mobil. Dengan demikian, maka kompresor akan berhenti bekerja dan beban kerja pada mesin akan berkurang. 

BACA JUGA:Ibu-ibu Wajib Tahu! Tips Ampuh dan Aman Bikin Dapur Selalu Wangi dan Segar Secara Alami, Tanpa Kapur Barus

BACA JUGA:Ibu-ibu Wajib Tahu! Tips Ampuh Memutihkan Pakaian yang Menguning Tanpa Pemutih, Cuma Pakai 5 Bahan Dapur

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: