Pastikan Tidak Ada Kecurangan Saat Arus Mudik 2024, Polres Pekalongan Cek Sejumlah SPBU

Pastikan Tidak Ada Kecurangan Saat Arus Mudik 2024, Polres Pekalongan Cek Sejumlah SPBU

Polres Pekalongan melakukan pengecekan di lima SPBU di Kabupaten Pekalongan menjelang arus mudik Lebaran 2024.-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Menjelang arus mudik Lebaran 2024, jajaran Polres Pekalongan kembali melakukan pengecekan ke sejumlah SPBU yang berada di wilayahnya. 

Pengecekan SPBU ini sebagai langkah untuk mencegah dan memastikan tidak adanya praktik kecurangan pengisian BBM menjelang arus mudik Lebaran 2024.

Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi, melalui Kasubsi Penmas Si Humas Iptu Suwarti, Kamis, 4 April 2024, mengatakan, Polres Pekalongan mendatangi lima SPBU untuk dilakukan pengecekan. 

SPBU yang menjadi sasaran pemeriksaan diantaranya SPBU di Jalan Raya Paninggaran Desa Domiyang Kecamatan Paninggaran, SPBU di Jalan Raya Paninggaran Desa Sawangan, SPBU di Desa Larikan Kecamatan Doro, SPBU di Pujasera Sragi Kecamatan Sragi dan SPBU di Jalan Raya Kesesi Kecamatan Kesesi.

Baca juga:Antisipasi Kecurangan dan Kelangkaan BBM Jelang Hari Raya Idul Fitri 2024, Polres Pekalongan Sidak SPBU

"Dalam pengecekan itu, petugas melihat kondisi mesin pompa SPBU dan kemudian dilanjutkan mengukur takaran bensin lewat bejana ukur," terang Kasubsi Penmas.

Ditambahkan Iptu Suwarti, pengecekan tera BBM ini untuk memastikan tidak adanya praktik kecurangan dalam pengisian yang bisa berdampak merugikan masyarakat terutama saat mudik Lebaran.

"Pada pengecekan kali ini kami tidak menemukan adanya praktik kecurangan di SPBU. Karena dari hasil pengecekan tadi, masih dalam batas toleransi," kata Iptu Suwarti. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: