Nggak Bikin Ketarik! Ini 4 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering yang Ekstra Melembabkan, Ada Brand dari Jepang!

Nggak Bikin Ketarik! Ini 4 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering yang Ekstra Melembabkan, Ada Brand dari Jepang!

Daftar sabun cuci muka untuk kulit kering.-Pricebook Beauty/yt-Pricebook Beauty/yt

RADARPEKALONGAN.CO.ID - kondisi kulit kering yang dibiarkan bisa jadi awal mula munculnya permasalahan kulit wajah lainnya. Nah sebagai penanganan awal kamu bisa mulai dari memilih sabun cuci muka untuk kulit kering yang ekstra melembabkan.

Sabun cuci muka atau facial wash merupakan skincare yang akan selalu kita gunakan sehari-hari di pagi dan malam hari. Jadi penting untuk memperhatikan pemilihan produk facial wash jangan sampai salah pilih.

Tips untuk yang punya kulit kering hindari memilih sabun cuci muka yang bikin kulit wajah terasa ketarik. Jadi kamu harus benar-benar memperhatikan formula dan kandungan dalam produk facial wash yang kamu gunakan. 

Nah kalau kamu masih bingung menentukan produk sabun cuci muka untuk sehari-hari berikut ini ada rekomendasi produk dari Pricebook Beauty youtube channel tentang sabun cuci muka untuk kulit kering yang bisa kamu coba.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Facial Wash untuk Flek Hitam, Pudarkan Noda dengan Cepat Bikin Glowing dan Awet Muda!

BACA JUGA:Dokter Kamila Jaidi Review Skincare di Indomaret yang Bikin Glowing, Mulai dari Facial Wash Sampai Produk Ini…

1. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash 100 ml, Rp 30.000

Yang pertama ada brand dari Jepang yang juga udah cukup terkenal di Indonesia Hada Labo. Formulasi dari Hada Labo ini emang cocok untuk melembabkan dan mencerahkan.

Mampu mengangkat kotoran dan zat kulit mati di wajah tanpa bikin kulit kering karena punya kemampuan menyeimbangkan pH kulit. Mengandung dua tipe asam hyaluronate, yang bekerja pada lapisan dermis untuk membuat kulit tetap terhidrasi dan cerah. 

Sudah aman dari kandungan zat pewangi, pewarna, mineral oil, dan alkohol. Jadi nggak perlu lagi khawatir dengan keamanan bahan dan cocok untuk kulit sensitif sekalipun.

Produk ini punya tekstur creamy berwarna putih susu, dan juga gampang banget diperoleh. Kamu bisa mendapatkannya di minimarket maupun dragstore terdekat.

2. Whitelab Brightening Facial Wash 100 ml, Rp 38.000

Lanjut ada dari brand Whitelab, yang udah dilengkapi dengan niacinemide dan collagen. Yang dapat membersihkan wajah sekaligus melembabkan. 

Setelah digunakan wajah akan terasa bersih tanpa rasa kering ketarik. Kulit juga nampak lebih cerah dan noda hitam serta bekas jerawat bisa tersamarkan dengan kandungan di dalamnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: