PLN UP3 Pekalongan Ajak Generasi Muda Bijak dan Aman Gunakan Listrik
![PLN UP3 Pekalongan Ajak Generasi Muda Bijak dan Aman Gunakan Listrik](https://radarpekalongan.disway.id/upload/88838fa2ac872a3d34808cf862c7e921.jpg)
PLN UP3 Pekalongan Ajak Generasi Muda Bijak dan Aman Gunakan Listrik -Radar Pekalongan/Novia Rochmawati-
RADAR PEKALONGAN - PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) PEKALONGAN menggelar PLN Goes to School dalam memperingati Hari Anak Nasional, Senin 1 Juli 2024. Kegiatan yang digelar di Kantor PLN UP3 PEKALONGAN ini mengundang perwakilan siswa dari SMK Negeri 4 PEKALONGAN dan SMK Negeri 1 Karangdadap PEKALONGAN.
Dalam kesempatan ini para pelajar diajak untuk lebih bijak dan aman dalam menggunakan listrik. Mereka turut diedukasi terkait kelistrikan dan sosialisasi aplikasi super PLN Mobile.
"Kegiatan ini merupakan upaya PLN agar lebih dekat dengan generasi muda, terutama siswa-siswa SMK dalam mengenal bahaya listrik dan menggunakan listrik dengan aman dan nyaman," ujar Team Leader Sales Retail PLN UP3 Pekalongan, Meilani Leo.
Pada kesempatan ini PLN UP3 Pekalongan juga memperkenalkan fitur-fitur layanan kelistrikan yang dapat diakses melalui PLN Mobile.
"Dengan aplikasi ini, pelanggan PLN dapat dengan mudah melakukan laporan gangguan kelistrikan, cek tagihan listrik, pembayaran, serta mendapatkan informasi terkini seputar layanan PLN dengan lebih mudah," imbuhnya.
Kegiatan ini juga menjadi penanda dibukanya program praktek kerja industri bagi para siswa SMK di PLN UP3 Pekalongan. Hal ini merupakan kesempatan sangat berharga bagi siswa-siswi untuk mendapatkan pengalaman langsung di dunia industri penyedia layanan ketenagalistrikan, yang diharapkan dapat menjadi bekal pengalaman bagi para siswa siswi di dunia kerja nantinya.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada SMK Negeri 4 Pekalongan dan SMK Negeri 1 Karangdadap Pekalongan atas sambutan hangatnya. Bersama-sama, mari kita terus berinovasi dan memberikan yang terbaik untuk masa depan energi Indonesia," harapnya.
Salah satu peserta dari SMKN 1 Karangdadap Arya, mengaku senang dapat menjadi bagian dari program PLN UP3 Pekalongan Goes to School. Ia bisa mengetahui inovasi PLN mobile yang berguna untuk mengecek tagihan listrik dan bisa untuk melaporkan gangguan listrik.
"Kalau ada yang mau dilaporkan bisa mudah menghubungi PLN via PLN Mobile. Selain itu saya juga senang bisa mendapatkan pengalaman dan ilmu dari PLN UP3 Pekalongan," pungkasnya. (nov)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radar pekalongan