Viral di Medsos, Maling Bebek Tewas Dimassa di Desa Karyomukti Pekalongan, Polisi Tegaskan Itu Hoaks

Viral di Medsos, Maling Bebek Tewas Dimassa di Desa Karyomukti Pekalongan, Polisi Tegaskan Itu Hoaks

Kondisi terduga maling bebek, Bima (25) (rambut gondrong), tampak sehat saat dijemput oleh kepala desa Sidosari usai kasus dugaan pencurian bebeknya diselesaikan secara kekeluargaan di balai desa Karyomukti, Minggu dini hari, 4 Agustus 2024..-Dok Warga-

Mendengar informasi Bima meninggal dunia, perangkat desanya datang ke Desa Sidosari untuk bertakziyah dan berbela sungkawa. Ia pun datang pada siang harinya. Karena ibu dari Kades Karyomukti ini juga meninggal dunia karena sakit pada malam harinya. 

"Keluarga almarhum menerima kejadian itu sebagai musibah dan menolak untuk dilakukan otopsi. Ada surat pernyataannya juga," imbuh dia.

Sementara itu, Kapolsek Kesesi AKP Felix menegaskan jika informasi di media sosial jika ada pencuri bebek meninggal akibat dimassa di Desa Karyomukti adalah tidak benar.

"Meninggalnya bukan karena dikeroyok. Dia punya riwayat sakit. Kemarin kami bersama keluarganya," ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: