Sebagian Dana Pokir akan Dialihkan untuk Perbaikan Jalan
ISTIMEWA DISETUJUI - DPRD Kota Pekalongan menyetujui Raperda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025 Kota Pekalongan dalam Rapat Paripurna, Sabtu (30/11/2024) malam.--
"Kemarin juga sudah dibahas untuk pengambilan alokasi anggaran pokir supaya bisa dialihkan untuk peningkatan Jalan Imam Bonjol dan Jalan Diponegoro memang masih harus kami hitung lagi supaya bisa maksimal dan bermanfaat untuk masyarakat Kota Pekalongan," katanya.
Azmi mengatakan, Rapat Paripurna penetapan APBD tahun 2025 ini merupakan Rapat Paripyrna terakhir pengambilan keputusan tentang APBD Kota Pekalongan di masa kepemimpinan A Afzan Arslan Djunaid dan Salahudin. Pihaknya berharap, kepala daerah dan wakilnya bisa hadir bersama DPRD dalam penetapan anggaran kali ini sebagai bentuk tanggung jawab kepada masyarakat.
"Tentu kami berharap semuanya bisa hadir, alhamdulillah Pak Wali Kota bisa hadir. Hanya kami menyayangkan wakil wali kota tidak bisa hadir dalam kegiatan hari ini. Bagaimanapun kami dari DPRD sudah mengundang secara resmi," tandasnya.(nul)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: