Tradisi Pedang Pora Sambut Polwan Pertama yang Pimpin Polres Batang
Tradisi Pedang Pora sambut kedatangan AKBP Veronica di Mapolres Batang.-Istimewa -
BATANG — Prosesi serah terima jabatan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Batang diwarnai tradisi pedang pora, Kamis (15/1/2026). Tradisi budaya tersebut mengiringi penyambutan AKBP Veronica sebagai Kapolres baru dan pelepasan AKBP Edi Rahmat Mulyana di halaman Mapolres Batang.
AKBP Veronica, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Salatiga di lingkungan Polda Jawa Tengah merupakan Polwan (Polisi Wanita) pertama yang memimpin Polres Batang menggantikan AKBP Edi Rahmat Mulyana.
AKBP Edi Rahmat selanjutnya akan melanjutkan tugas baru sebagai Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus (Wadirreskrimsus) Polda Jawa Barat.
Dalam sambutannya, AKBP Veronica menyatakan komitmennya untuk melanjutkan program-program kerja yang telah berjalan.
"Dukungan seluruh personel, masyarakat, dan rekan media sangat saya harapkan demi menjaga Batang yang aman dan kondusif," ujarnya.
BACA JUGA:Bupati Batang Tegur Kepala OPD Absen di Rapat RKPD 2027:
Kapolres menekankan bahwa keberlanjutan upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat menjadi fokus utama kepemimpinannya.
Sementara itu, AKBP Edi Rahmat Mulyana menyampaikan apresiasi atas sinergi yang telah dibangun selama masa jabatannya.
"Soliditas dan kerja sama yang baik di Polres Batang diharapkan dapat terus berlanjut demi pelayanan yang lebih profesional kepada masyarakat," kata Edi.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada warga Kabupaten Batang atas peran aktifnya dalam membantu tugas kepolisian memelihara situasi keamanan dan ketertiban umum (kamtibmas).
Tradisi pedang pora, yang merupakan bagian dari penyambutan penting di Batang, mencerminkan semangat dan kebersamaan.
Prosesi ini turut dihadiri oleh perwakilan Forkopimda setempat dan sejumlah pejabat terkait, menandakan dukungan penuh terhadap kepemimpinan baru di Polres Batang.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
