Membangun Generasi Tangguh di Batang, Fallas-Ridwan Siapkan Pelatihan dan Pendampingan Bagi Entrepreneur Muda
Calon Bupati Batang Fauzi Fallas ngobrol santai dengan anak-anak muda di warung tenda sederhana.-istimewa -
BATANG - Calon Bupati BATANG, Fauzi Fallas, mengajak generasi muda untuk menjadi pribadi yang tangguh dalam menghadapi tantangan, termasuk di dunia kerja.
Menurutnya, menjadi perintis bukan hanya tentang mewarisi apa yang sudah ada, tetapi juga menciptakan inovasi baru yang relevan dengan perkembangan zaman.
Langkah itulah yang mampu mengantarkan dirinya menjadi seorang pengusaha sukses seperti sekarang ini, termasuk di dunia politik
Fauzi Fallas menekankan pentingnya sikap proaktif dan kreatif dalam menghadapi perubahan, sehingga mampu membaca setiap peluang yang ada.
BACA JUGA:Fauzi Fallas, Sosok Calon Bupati Batang yang Dikenal Pekerja Ulet dan Dekat dengan Anak Buahnya
Generasi muda juga harus berani keluar dari zona nyaman dan mencari solusi inovatif untuk masalah yang ada.
"Kita harus menjadi perintis, bukan hanya pewaris. Dengan demikian, kita bisa membawa Batang menuju masa depan yang lebih cerah," ujar Fauzi Fallas, Sabtu 9 November 2024.
Di era digital ini, kemampuan untuk beradaptasi dan berinovasi menjadi kunci sukses. Fauzi Fallas mendorong pemuda Batang untuk memanfaatkan teknologi dan informasi sebagai alat untuk menciptakan peluang baru.
"Jangan takut gagal, karena dari kegagalan kita bisa belajar dan menjadi lebih kuat," tambah pria yang akrab dipanggil Fallas ini.
Dengan semangat perintis, generasi muda Batang diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang membawa kemajuan bagi daerahnya.
Mereka tidak hanya menjaga warisan, tetapi juga memperkaya dan memperbarui untuk generasi mendatang. "Mari kita semua menjadi perintis yang tangguh dan inovatif, demi masa depan Batang yang lebih baik," tegasnya.
Menghadapi Tantangan dengan Inovasi
Fauzi Fallas percaya bahwa tantangan yang dihadapi oleh generasi muda saat ini memerlukan pendekatan yang berbeda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: