RADARPEKALONGAN - Terdapat 3 keutamaan puasa Daud yang harus dipahami oleh umat muslim. Oleh sebab itu, melalui artikel ini akan dibahas dengan jelas apa saja keutamaanya.
Puasa Daud adalah salah satu puasa sunnah yang dilakukan dengan cara satu hari puasa satu hari tidak, begitu seterusnya. Atau bisa dikatakan bahwa puasa Daud ini merupakan puasa yang dilakukan selang-seling antara puasa dan tidak setiap harinya. Puasa ini dikenal dengan puasa Daud sebab merupakan puasa yang dilakukan Nabi Daud A.S.
Sebenarnya, puasa Daud ini sama dengan puasa intermitten fasting yakni metode puasa yang dilakukan dengan puasa selang-seling setiap harinya. Artinya metode ini menerapkan puasa yang berselang satu hari, kemudian satu hari setelahnya tidak puasa dan seterusnya.
Puasa Daud ini menjadi salah satu metode yang sebenarnya dilakukan oleh orang yang sedang melakukan diet, khususnya yang ingin menurunkan berat badan sengan signifikan. Sebab metode ini dipercaya ampuh dalam menurunkan berat badan.
BACA JUGA:Dahsyatya Diet Puasa! Inilah Manfaat Diet Puasa yang Jarang Diketahui, Bisa Bikin Wajah Glowing Loh
Dalam ajaran islam, melakukan puasa Daud tidak hanya untuk menjaga kesehatan. Lebih dari itu, umat islam akan mendapatkan pahala jika melakukan puasa Daud. Selain itu, puasa Daud merupakan salah satu puasa yang disenangi oleh Nabi Muhammad SAW.
Oleh sebab itu, ketika melakukan puasa Daud maka seseoang sudah menjalankan amalan sunnah yang sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. Dengan demilkian, bisa menjadi amalan anak sholeh.
Puasa Daud merupakan puasa yang sangat diajurkan untuk dilakukan, mengapa demikian? Sebab puasa Daud ini memliki keutamaan bagi yang melakukanya. Menurut buku karya K.H Muhammad Habibillah keutamaan puasa Daud yang harus dipahami antara lain :
1. Merupakan Puasa Sunnah yang Paling Afdhal
Keutamaan puasa Daud yang harus dipahami yang pertama yakni merupakan puasa sunnah yang paling afdhal untuk dikerjakan. Berdasarkan hadist riwayat Muslim, menyatakan bahwa puasa Duad menjadi puasa yang paling afdhal untuk dilakukan. Hadist tersebut memiliki arti :" kerjakanlah puasa yang paling afdhal di sisi Allah SWT, Itulah puasa Daus A.S. Beliau melakuakn puasa sehari dan berbuka sehari." (H.R Muslim).
BACA JUGA:Kaum Wanita Wajib Baca Ini! Inilah Khasiat Diet Puasa untuk Kecantikan, Cantik Alami dan Berseri
2. Merupakan Puasa Sunnah yang Paling Utama
Puasa Daud merupakan puasa sunnah yang paling utama,sebab puasa ini termasuk puasa sunnah yang sulit untuk dijalankan. Sebab dilakukan dengan sehari puasa dan sehari berbuka. Hal ini diperkuat dengan hadist yang diriwayatkan oleh Tirmidzi.
Hadist tersebut mengandung arti : " Rasullah bersabda : sebaik-Sebaik-baik puasa adalah puasa Daud. Dia berpuasa sehari dan berbuka sehari. Tidak lari ketika bertemu musuh." Abu 'Isa berkata; "Ini adalah hadits hasan shahih. Abu Al-Abbas ialah penyair Makkah yang buta, namanya As Sa'ib bin Farrukh." Sebagian ulama mengatakan: "Sebaik-baik puasa adalah kamu berpuasa sehari dan berbuka sehari. Ada yang berpendapat bahwa itu adalah puasa yang paling berat." (HR. Tirmidzi)