Cara membuat:
- Haluskan pisang yang telah direbus sebelumnya.
- Masukan butter yang sudah dilelehkan.
- Tambahkan susu cair dan gula kastor, lalu aduk sampai rata.Masukkan tepung terigu dan aduk sampai adonan padat dan bisa dibentuk.
- Potong dadu dark chocolate.
- Pipihkan adonan pisang kukus di tangan dan beri potongan dark chocolate di dalamnya.
- Bentuk adonan menjadi bulat sampai dapat menyelimuti cokelat.
- Kemudian taruh bulatan adonan ke dalam tepung panir dan gulungkan hingga rata.
- Taburi dengan tepung panir sampai seluruh permukaan adonan tertutup.
- Setelah selesai, simpan adonan di dalam freezer kurang lebih 20-30 menit.
- Panaskan minyak dengan api kecil.
- Goreng adonan sampai berwarna kuning kecokelatan.
- Angkat dan tiriskan.
BACA JUGA:Eits Nggak Cuma Bisa Buat Masak Nasi Aja Lho! 5 Resep Masakan Praktis Pakai Rice Cooker Ala Anak Kos
3. Pisang Bakar Kayu Manis
Bahan:
- 10 buah pisang tanduk matang
- 3 sdm madu
- 2-3 sdm butter
- Bubuk kayu manis secukupnya
Cara membuat:
- Panggang pisang di atas wajan dengan api kecil sambil pisang ditekan-tekan hingga gepeng.
- Tiriskan pisang yang sudah matang.
- Panaskan lagi pan-nya, lalu tuangkan butter hingga meleleh.
- Tambahkan madu dan bubuk kayu manis, aduk sampai rata.
- Masukkan pisang yang sudah dipanggang ke dalam pan yang berisi campuran bahan tersebut, aduk sampai semua tercampur rata.
- Angkat dan sajikan olahan pisang tanduk untuk teman ngopi.
BACA JUGA:5 Resep Masakan Sehat Tanpa Minyak Lezat dan Praktis, Cocok Buat Kamu yang Lagi Diet
BACA JUGA:6 Resep Masakan Sehat ala Rumahan, Sederhana dan Bikin Boros Nasi
4. Pisang Aroma
Bahan:
- Pisang tanduk yang sudah matang
- Kulit lumpia2 sdm gula pasir
- 1 sdt cokelat bubuk
Cara membuat:
- Potong pisang sesuai selera atau disesuaikan dengan lebar kulit lumpia yang dipakai.
- Campur cokelat bubuk dengan gula pasir.
- Masukkan potongan pisang ke dalam campuran gula tersebut.
- Ambil satu lembar kulit lumpia dan isi dengan pisang campuran gula tadi.
- Lipat kulit lumpia sesuai selera atau digulung biasa.
- Goreng sampai kulit kecokelatan.
BACA JUGA:Masak Apa Hari ini? 5 Resep Masakan dari Udang yang Enak dan Gampang Banget Dibuat Dirumah
BACA JUGA:Ampuh Percepat Penyembuhan Luka, 5 Resep Masakan dari Ikan Gabus Mudah dan Lezat, Dijamin Nggak Amis
5. Pisang Bolen Tape
Bahan A:
- 100 gr tepung terigu protein tinggi
- 1 sdm minyak goreng
- 75 gr margarin
Bahan B:
- 200 gr tepung terigu protein tinggi
- 30 gr gula tepung
- 80 ml air
- 75 gr margarin
Bahan dasar olesan:
- 1 kuning telur
- 2 sdm susu cair