Mungkin kamu berpikir bahwa membungkuk bisa kamu gunakan sebagai isyarat untuk menghormati orang lain. Akan tetapi, tanpa kamu tahu membungkuk juga akan membuatmu terlihat tidak yakin dan percaya diri.
Ini adalah bahasa tubuh negatif yang bisa membuat orang lain mempertanyakan pesan yang kamu sampaikan, karena kamu sendiri sebagai pembicara pun tidak yakin dengan kalimatmu.
Tidak Melakukan Kontak Mata
Mengalihkan pandangan bisa jadi dijadikan sebagai usaha untuk mengurangi kegugupan saat berbicara, terutama di depan umum. Akan tetapi, kurangnya kontak mata ternyata membuatmu terlihat tidak yakin dengan ucapanmu.
Orang bisa berasumsi bahwa kamu berbohong atau bahwa informasi yang kamu sampaikan tidak benar-benar datang dari sumber yang terpercaya. Oleh karenanya, dapat dikatakan ini merupakan salah satu bahasa tubuh negatif yang membuat orang sulit mempercayai perkataanmu.
Sibuk dengan Aktivitas Lain
Jangan sekali-kali melakukan pekerjaan lain ketika kamu sedang berbicara dengan seseorang. Ini merupakan bahasa tubuh negatif yang bisa membuat orang lain bukan saja tidak percaya pada pesanmu, tetapi juga merasa tidak dihargai keberadaannya.
Kegiatan seperti bermain ponsel, mencatat, mengutak-atik kamera, dan lainnya yang kamu lakukan sembari berkomunikasi dapat dimaknai bahwa kamu tidak menghargai pembicaraan yang sedang berlangsung.
Menampilkan Bahasa Tubuh Tertutup
Bahasa tubuh negatif terakhir yang akan dibahas dalam artikel ini berupa bahasa tubuh yang bersifat tertutup. Artinya, kamu menunjukkan bahwa dirimu bukanlah orang yang mudah didekati.
Gestur yang demikian akan membuat orang lain memilih untuk menghindari hubungan denganmu karena kamu terlihat tidak menginkan hubungan dengan mereka.
Tentu saja, ini akan sangat merugikan kehidupanmu dalam mencari relasi baik dalam kehidupan sosial, bisnis, pendidikan, dan lainnya.
Itulah beberapa bahasa tubuh negatif yang harus kamu sadari dan kamu hindari. Jangan sampai hal tersebut membuat orang lain mempertanyakan kredibilitasmu dan enggan untuk menjalin hubungan denganmu. (*)