RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Pada sebuah kajian mengenai penjelasan dr Aisah Dahlan tentang dahsyatnya kekuatan doa ibu, menerangkan secara ilmiah alasan "restu ibu" penting untuk dimiliki setiap anak.
Seperti halnya yang dijelaskan oleh Rasulullah Saw, ketika seorang sahabat bertanya tentang siapakah orang yang perlu kita hormat. Lalu Nabi Muhammad Saw menjawab, "Ibumu!".
Saat ditanya lagi lalu siapa yang kedua, "Ibumu!". Dan saat ditanya siapa yang ketiga, jawaban Rasulullah Saw masih sama, "Ibumu!".
Barulah saat ditanya yang keemap, "Ayahmu!". Sebegitu mulianya kedudukan seorang ibu, hingga disebut Rasulullah Saw di awal sebanyak tiga kali berturut-turut.
BACA JUGA:Bolehkah Nitip Doa Ke Orang yang Berangkat Haji Atau Umroh? Begini Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
Kemulian seorang Ibu ini juga dijelaskan secara ilmiah oleh dr Aisah Dahlan dalam sebuah kajiannya. Yang membahas betapa pentingnya do'a dan restu ibu bagi anak-anaknya.
Anak Memiliki Sinyal yang Sama dengan Ibunya
Dokter Aisah Dahlan menjelaskan hubungan antara ibu dan anak ibarat tersambung dengan satu aliran yang sama.
Jadi mengapa meminta restu ibu penting bagi seorang anak, "karena sinyal kita datang dari ibu kita" tutur dr Aisah Dahlan.
Beliu pun menegaskan bahwa "sinyal kita datang dari ibu kita". Bagi seorang anak, sumber sinyalnya adalah ibunya, bukan ayahnya.
Pun antara hubungan suami istri misal, sinyal suami tetap ada pada ibunya.
Beliau menjelaskan, "Kalau dianalogikan, misalkan sinyal ibunya A, maka sinyal anaknya A. Tapi sinyal bapaknya belum tentu A. Mungkin saja sinyal bapaknya adalah B."
Itulah mengapa doa ibu sangat kuat untuk anaknya, karena memiliki sinyal yang sama.
BACA JUGA:Yakin Ucapan adalah Doa: Belajar Ilmu Parenting dari Kisah Imam Besar Masjidil Haram