Dagangan Auto Laris! Berikut Warna Cat Pembawa Rezeki untuk Tempat Usaha Menurut Primbon Jawa

Rabu 20-03-2024,16:20 WIB
Reporter : Malekha
Editor : Dony Widyo

Karena warna ini memicu keceriaan dan kegembiraan. Tapi tetap penggunaan warna kuning tidak boleh terlalu banyak ya, karena bisa menganggu penglihatan, tetap berikan perpaduan cantik agar tempat usaha kamu lebih menarik.

BACA JUGA:Bawa Petaka! Inilah 6 Tanda Rumah Pembawa Sial Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Malah Impian Banyak Orang

BACA JUGA:Primbon Jawa : Inilah Weton yang Akan Memiliki Nasib Rezeki Lancar, Kamu Salah Satunya?

3. Warna hijau

Sejak dulu menurut primbon Jawa, warna hijau ini memang selalu dikaitkan dengan kekayaan dan uang. 

Jika kamu pernah mendengar istilah saat melihat uang matanya hijau. Nah hal itu dikarenakan warna hijau melambangkan kesuburan.

Jadi jika kamu subur berarti kamu menjadi makmur. Kelebihan lain yang dimiliki warna hijau ini adalah warna yang nyaman dipandang mata dan menenangkan, sehingga ketika melihat warna hijau bisa meredakan amarah dan kecemasan kamu.

4. Warna biru

Warna ini melambangkan keyakinan serta keamanan, sehingga cocoknya untuk usaha yang berkaitan dengan keuangan, seperti bank, koperasi ataupun asuransi.

Bila mau menimbulkan kesan nyaman maka bisa dipilih warna biru muda, biar nasabah lebih betah.

Selain keuangan, biru muda ini juga cocok sebagai warna tempat usaha yang estetik, misalnya salon kecantikan dan lain sebagainya.

5. Warna pink alias merah jambu

Warna ini mempunyai kesan feminin serta romantis, cocoknya bila kamu berjualan parfum, baju, atau barang-barang lain yang sasaran pasarnya adalah kaum hawa.

6. Warna ungu

Walaupun tidak sering dipilih untuk mewarnai toko ataupun kios, tetapi warna ungu menurut Primbon Jawa bisa menimbulkan kesan menenangkan mewah sekaligus elegan.

Terutama jika kamu menjual produk-produk kecantikan.

Kategori :