Samsung Galaxy M14 5G
Lalu di daftar keempat sekaligus terakhir dari rekomendasi HP Samsung Galaxy M Series berkapasitas baterai 6000 mAh ada Samsung Galaxy M14 5G.
Untuk urusan performa, HP ini disokong oleh chipset Exynos 1330 fabrikasi 5 nanometer yang dilengkapi RAM 4 plus 4 GB Extended RAM serta memori internal dengan kapasitas 128 GB. Dalam pengujiannyam HP ini berhasil meraih skor AnTuTu di angka 412.000 poin.
HP ini juga hadir dengan panel pls LCD dengan bentang 6,6 inci resolusi full HD plus dan refresh rate 90 Hz. HP terakhir di daftar HP Samsung Galaxy M Series berkapasitas baterai 6000 mAh ini juga hadir dengan konfigurasi kamera utama 50 MP, depth 2 MP, dan makro 2 MP. Sementara itu, kamera swafotonya memiliki resolusi 13 MP.
Sebagaimana judulnya, HP ini pun dibekali baterai jumbo 6000 mah yang juga mendukung pengisian cepat 25W melalui USB Type-C. Selain telah didukung fitur NFC, terdapat juga dual mic slot MikroSD dan jack audio 3,5 mm. Sementara untuk speakernya masih mono.
Jika kamu tertarik dengan spesifikasi yang ditawarkan oleh HP ini, kamu sudah bisa mendapatkannya dengan harga termurah di kisaran angka mulai 2,4 jutaan.
Kamu tidak perlu lagi khawatir aktivitas digital di keseharianmu terganggu jika memilih salah satu dari daftar HP Samsung Galaxy M Series berkapasitas baterai 6000 mAh di atas. Jadi, adakah yang menarik perhatianmu?
Semoga bermanfaat! (*)