Punya Uneg-uneg Soal Layanan Kesehatan di Batang? Klik KON LAPOR BAE
Dinkes Batang melaunching layanan KON LAPOR BAE-IST -
BATANG, RADAR PEKALONGAN - Dinas Kesehatan Kabupaten Batang meluncurkan inovasi Konsultasi dan Layanan Pengaduan Online Responsif Berbasis Elektronik melalui aplikasi berbasis web atau "KON LAPOR BAE, Senin (11/9/2023). Inovasi ini merupakan wujud keterbukaan Dinkes Batang untuk meningkatkan layanan.
Kepala Dinkes Batang, dr Didiet Wisnuhardanto menyebut, layanan ini diharapkan bisa mewadahi unek-unek masyarakat. Baik itu aduan, maupun saran untuk peningkatan pelayananan kesehatan di Batang.
"Melalui layanan ini, masyarakat dapat melakukan konsultasi maupun melakukan pengaduan layanan kesehatan secara online. Jadi bisa dilakukan kapanpun dan dimanapun. Selain itu masyarakat dapat memantau progres/perkembangan aduannya," jelas Didiet.
Didiet menyebut, masyarakat nantinya juga bisa melihat secara detai status perkembangan dari aduan yang telah dilaporkan. Apakah laporannya sudah diverifikasi, dalam proses tindak lanjut, ataupun sudah diselesaikan. Aplikasi ini dapat diakses di laman http://konlaporbae-dinkes.batangkab.go.id/.
Penggagas KON LAPOR BAE, dr Ida Susilaksmi berharap aplikasi ini semakin memotivasi pegawai Dinkes Batang untuk meningkatkan mutu pelayanan. Sehingga masyarakat lebih puas terhadap layanan kesehatan di Kabupaten Batang.
"Kami berharap dengan ini juga turut memotivasi rekan-rekan di Dinkes Batang. Sehingga dapat meningkatkan indeks kepuasan masyarakat terhadap layanan kesehatan di Kabupaten Batang," imbuh perempuan yang juga Sekretaris Dinkes Batang ini.
Pj Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki mendukung hadirnya layanan publik KON LAPOR BAE. Menurutnya aksi perubahan ini akan sangat bermanfaat dan membantu Pemkab Batang dalam meningkatkan kualitas pelayanan pada masyarakat khususnya pelayanan kesehatan.
Dengan adanya platform ini, masyarakat bisa secara langsung memberikan masukan atau menyampaikan pendapatnya langsung ke Dinkes Batang. Tidak melalui media Facebook atau Instagram.
"Sebelum ada ini, mungkin responnya lambat. Dan dengan layanan ini harapannya masukan atau laporan masyarakat bisa direspon secara cepat oleh Dinkes Batang. Sehingga diharapkan dapat turut mendukung peningkatan layanan," harapnya. (nov)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: