Jangan Dibuang, Inilah Cara Membuat Pupuk Organik Dari Nasi Basi untuk Tanaman Anggrek, Mudah dan Praktis
Jangan Dibuang, Inilah Cara Membuat Pupuk Organik Dari Nasi Basi untuk Tanaman Anggrek, Mudah dan Praktis--Freepik
RADARPEKALONGAN - Pada artikel kali ini akan dibahas tentang cara membuat pupuk organik dari nasi basi untuk tanaman anggrek agar dapat tumbuh subur dan rajin berbunga.
Nasi basi merupakan salah satu limbah organik yang jumlahnya cukup banyak, karena hampir seluruh masyarakat Indonesia mengonsumsi nasi sebagai makanan utamanya.
Sayangnya, kebutuhan nasi yang tinggi seringkali menghasilkan limbah organik berupa nasi basi yang biasanya akan langsung dibuang begitu saja.
Padahal, nasi basi masih dapat dimanfaatkan sebagai pupuk organik untuk menyuburkan tanaman anggrek. Hal tersebut dikarenakan, nasi basi mengandung bebrapa unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman anggrek seperti nitrogen, fosfor, kalium, CaO, nisbah C/N dan bahan organik lainnya.
Penasaran bagaimana membuat pupuk organik dari nasi basi? Berikut ini cara membuat pupuk organik dari nasi basi untuk tanaman anggrek agar tumbuh subur dan rajin berbunga.
Cara Membuat Pupuk Organik Dari Nasi Basi untuk Tanaman Anggrek
1. Alat dan Bahan
Cara membuat pupuk organik dari nasi basi untuk tanaman anggrek agar tumbuh dengan subur dan rajin berbunga yang pertama yaitu dengan menyiapkan alat dan bahannya.
Untuk membuat pupuk organik dari nasi basi, beberapa alat dan bahan yang dibutuhkan adalah sebagai berikut:
- Nasi basi
- Wadah ukuran sedang atau medium
- Gula pasir
- Sarung tangan plastik
BACA JUGA:Pecinta Tanaman Anggrek Wajib Tahu, Inilah 7 Manfaat Air Perasan Lemon Untuk Tanaman Anggrek
2. Cara Pembuatan
Setelah alat dan bahannya tersedia, langkah berikutnya yaitu dengan membuat pupuk organik cair dari nasi basi.
Berikut ini adalah cara pembuatan pupuk organik cair dari nasi basi yang harus kalian lakukan:
- Gunakan sarung tangan plastik dan buat bola-bola nasi basi yang belum ditumbuhi jamur ataupun lumut.
- Simpan bola-bola nasi tersebut ke dalam wadah yang tertutup rapat dan tunggu kurang lebih 7 sampai 10 hari sampai nasi basi tersebut ditumbuhi jamur.
- Pastikan wadah yang berisi bola-bola nasi tersebut disimpan pada tempat yang tidak terkena paparan sinar matahari secara langsung.
- Setelah bola-bola nasi berubah warna menjadi kuning kecoklatan, pindahkan bola-bola nasi tersebut ke dalam botol berukuran 2 liter.
- Larutkan gula pasir lalu tuangkan larutan tersebut ke botol yang sudah berisi bola-bola nasi basi.
- Tutup botol sampai rapat dan tunggu kurang lebih selama 7 hari.
- Jika sudah mengendap dan terfermentasi, buka tutup botolnya untuk mengeluarkan gas hasil dari fermentasi.
- Tutup kembali dan kocok botol yang berisi larutan air gula dan bola-bola nasi tersebut sampai tercampur dengan merata.
- Simpan kembali botol tersebut dalam ruangan yang tidak terkena paparan sinar matahari secara langsung sampai fermentasi nasi basi beraroma seperti tapai.
- Saring ampas nasi basi dan pupuk organik cair dari nasi basi telah siap untuk digunakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: