Koramil Wonopringgo Gelar Lomba Merpati Kolong Meriahkan HUT ke-78 TNI

Koramil Wonopringgo Gelar Lomba Merpati Kolong Meriahkan HUT ke-78 TNI

Koramil Wonopringgo gelar lomba merpati kolong untuk meriahkan HUT ke-78 TNI.-Hadi Waluyo-

KAJEN,RADARPEKALONGAN – Dalam rangka meriahkan HUT ke-78 TNI tahun 2023, Koramil Wonopringgo Kodim Pekalongan menggelar lomba merpati kolong bertempat di Lapak Kolong Merpati Kepuh, Desa Wonopringgo, Kecamatan Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan, Jumat, 29 September 2023. 

Kegiatan lomba merpati kolong HUT ke-78 TNI tersebut diikuti sebanyak 96 peserta dari berbagai desa di wilayah Kecamatan Wonopringgo.

Adapun keluar sebagai pemenang juara 1 adalah Judin dari Desa Gondang dengan nama burung Sukuna. Juara 2 Leo dari Desa Wonopringgo dengan nama burung Besty, dan juara 3 dari Desa Gondang dengan nama burung Bule.

Disampaikan Danramil Wonopringgo Kapten Inf Parman, lomba merpati kolong HUT ke-78 TNI ini merupakan kerja sama antara Koramil Wonopringgo dengan Lapak Kolong Merpati Kepuh yang berada di Wonopringgo. Lomba ini dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 TNI tahun 2023. 

Baca juga:Meriahkan HUT Ke-78 RI, Kodim Pekalongan Gelar Lomba Merpati Kolong

Baca lagi:Wow, Merpati Milik Warga Wonopringgo Pekalongan Ini Laku Rp 1,5 Miliar

“Kegiatan ini sangat baik sehingga diharapkan akan dapat memunculkan bibit – bibit burung merpati yang berkualitas tinggi dalam persaingan lomba burung dan tentunya juga akan menambah kedekatan kita dengan masyarakat semakin kompak,” jelas Danramil Parman. 

Sementara itu, Syarifudin selaku ketua panitia menyampaikan apresiasi kepada Koramil Wonopringgo yang telah mendukung dan menyelenggarakan lomba merpati kolong sehingga kegiatan berjalan sukses dan meriah. 

“Terima kasih Bapak TNI atas kerja sama dan dukungannya. Selamat HUT ke-78 TNI, semoga kedepannya semakin lebih bermasyarakat kepada warganya," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: