Simas Mobil: Produk Asuransi Sinarmas yang Miliki 571 Bengkel di Seluruh Negeri, Permudah Klaim Asuransimu

Simas Mobil: Produk Asuransi Sinarmas yang Miliki 571 Bengkel di Seluruh Negeri, Permudah Klaim Asuransimu

Simas Mobil: Produk Asuransi Sinarmas yang Miliki 571 Bengkel di Seluruh Negeri, Permudah Klaim Asuransimu--freepik.com

Produk Jaminan Simas Mobil

Terdapat dua produk yang dapat dipilih di asuransi Simas Mobil milik asuransi Sinarmas ini, yakni Jaminan Gabungan atau Comprehensive dan Jaminan Total Loss Only atau TLO.

1. Jaminan Gabungan atau Comprehensive

Produk Comprehensive pada Simas Mobil merupakan produk asuransi all risk yang menawarkan jaminan kerugian tanpa batas minimal kerugian. Untuk memahaminya lebih jauh, berikut penjelasan tentang risiko yang dijamin oleh Jaminan Gabungan atau Comprehensive.

Akibat kerugian: Jaminan Comprehensive Simas Mobil memberikan jaminan untuk kerusakan yang diakibatkan oleh tabrakan, benturan, terbalik, tergelincir dari jalin, perbuatan jahat orang lain, pencurian termasuk yang melibatkan kekerasan, kebakaran, sambaran petir, hingga kerugian yang didapatkan ketika melakukan penyeberangan dengan kapal feria atau alat penyeberangan resmi lainnya yang berada di bawah pengawasan Dirgen Perhubungan Darat.

Biaya kerugian: Biaya dalam ukuran wajar yang dikeluarkan oleh tertanggung ketika mengalami kerugian atau kerusakan akibat risiko yang telah disepakati untuk penjagaan, pengangkutan, atau penarikan ke bengkel atau tempat lain untuk menghindari atau mengurangi kerugian yang lebih besar ajab diberikan ganti rugi maksimum 0,5% dari jumlah pertanggungan.

Batas usia kendaraan: Maksimal usia mobil yang dapat ditanggung adalah 5 tahun. Mobil dengan usia lebih dari 5 tahun wajib dikenakan loading premi minimal 5% per tahun.

2. Jaminan Total Loss Only (TLO)

Berbeda dengan jaminan produk Comprehensive, jaminan TLO memiliki batas tertentu sebagai syarat pengajuan klaim. Berikut detail jaminan yang dapat diberikan kepada pihak yang ditanggung yang memilih produk asuransi TLO dari Asuransi Sinarmas.

Akibat kerugian: Jaminan TLO Simas Mobil memberikan jaminan kepada kendaraan yang mengalami kerugian akibat sebab-sebab sebagaimana yang ditanggung dalam Jaminan Gabungan.

Biaya kerugian: Risiko yang dijamin dalam produk TLO adalah jika kerusakan atau kerugian yang dijamin dalam polis yang telah disepakati memakan biaya sama dengan atau lebih dari harga sebenarnya dari kendaraan yang dipertanggungkan atau kendaraan hilang karena pencurian.

Batas usia kendaraan: Maksimal usia mobil yang dapat ditanggung adalah 10 tahun. Mobil dengan usia lebih dari 10 tahun wajib dikenakan loading premi minimal 5% per tahun.

Itulah detail Asuransi Sinarmas. Tertarik untuk menggunakan jasa asuransi ini? (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: